Thursday, October 14, 2010

What! Planet Gliese 581g mungkin tidak pernah ada?

Dua minggu yang lalu, imajinasi kita mengenai kehidupan di planet lain kembali hidup ketika astronom Steven Vogt dari Amerika Serikat mengumumkan keberadaan planet Gliese 581g yang disebut dapat memiliki kehidupan dengan kemungkinan 100 persen. Namun, euforia itu mulai padam ketika sekelompok astronom Swiss memberikan pernyataan kalau planet misterius tersebut mungkin tidak pernah ada.


Jika kalian belum membaca tulisan saya sebelumnya, saya rekomendasikan untuk membacanya terlebih dahulu. Ini linknya: Apakah ada kehidupan di planet Gliese 581g?

Cukup sudah euforia Gliese 581g. Sekelompok astronom dari Swiss mengumumkan kalau mereka tidak dapat mendeteksi keberadaan planet Gliese 581g yang diklaim telah ditemukan oleh Steven Vogt. Mereka memberikan pengumuman itu pada pertemuan tahunan International Astronomical Union di Turin, Italia.

Menurut astronom Francesco Pepe dan rekan-rekannya, akan dibutuhkan waktu bertahun-tahun sebelum data yang dikumpulkan dari observasi bisa menentukan keberadaan planet seperti itu.

Kata Pepe kepada ScienceNow:
"Kami tidak menemukan bukti adanya planet kelima seperti yang diumumkan oleh Vogt. Namun, di pihak lain, kami juga tidak dapat membuktikan kalau planet kelima itu tidak ada. Tidak ada satu orang pun yang memiliki data pengamatan akurat yang dibutuhkan untuk membuktikan keberadaan exoplanet yang sedemikian kecilnya."


Pepe Tidak salah. Planet sekecil itu memang sukar ditemukan. Lalu, mengapa Vogt bisa mengumumkan keberadaannya?

Para astronom biasanya menemukan extrasolar planet dengan cara mengkalkulasi interaksinya dengan bintang yang diorbitnya. Karena masing-masing planet dan bintang memiliki gaya gravitasi, interaksi ini bisa menghasilkan gangguan pada gerakan bintang tersebut. Dengan kata lain, para astronom bisa mengetahui keberadaan sebuah planet tanpa perlu melihat planet itu sendiri.

Analoginya seperti ini, Kalian berdiri di luar sebuah rumah. Lalu kalian mendengar suara seorang pria sedang berbicara di dalam rumah. Walaupun kalian hanya mendengar satu suara, kalian bisa menyimpulkan kalau ada orang lain di dalam rumah itu yang sedang diajak bicara.

Steven Vogt melihat gangguan pada gerakan bintang Gliese 581. Ini membuat ia menyimpulkan kalau ada satu planet lain (di luar empat yang sudah ditemukan) yang telah menyebabkannya. Dengan perhitungan-perhitungan fisika, didapatlah karakteristik planet tersebut, seperti massa dan ukurannya. Lalu, konferensi pers diadakan, dan dunia mengenal Gliese 581g.

Cara yang digunakan oleh Vogt memang metode astronomi baku yang didasarkan pada perhitungan fisika yang rumit. Namun, NASA sendiri mengakui sulitnya menemukan planet-planet extrasolar tersebut.

Dalam situsnya planetquest.jpl.nasa.gov, NASA mengatakan:
"Contoh, jika ada sebuah planet yang mengorbit Proxima Centaury, bintang yang paling dekat dengan bumi, maka jarak planet itu adalah 7.000 kali jarak bumi ke Pluto. Mencoba untuk mengamatinya sama seperti kita berdiri di Boston dan mencoba untuk melihat seekor ngengat di dekat lampu di San Diego."
NASA menggunakan contoh bintang terdekat dengan bumi. By the way, Bintang Gliese 581 adalah bintang terdekat ke-117 dari bumi. Jadi bayangkan kesulitannya. Selalu ada kemungkinan kalau Vogt melakukan kesalahan.

Menariknya, ketika para astronom Swiss mengumumkan hal ini, sesungguhnya mereka memiliki otoritas karena merekalah yang telah menemukan keempat planet lain yang mengorbit bintang Gliese 581.

Lalu, bagaimana tanggapan Vogt?

Saat saya menulis ini, Vogt belum mengeluarkan pernyataan apapun. Namun, rekannya, astronom Paul Butler dari Carnagie Science Institution yang turut menemukan planet itu mengatakan kalau ia belum mau mengomentari pernyataan para astronom Swiss tersebut karena ia tidak menghadiri pertemuan tahunan itu.

Hebatnya, Butler mengatakan kalau pengamatan lanjutan memang dibutuhkan untuk menguatkan keberadaan planet Gliese 581g. Menurutnya: "Saya berharap dalam waktu satu atau dua tahun, isu ini sudah bisa terselesaikan."

What!! Satu atau dua tahun lagi baru bisa menegaskan keberadaan planet itu?

Jadi, maksudmu, penemuan yang disebut-sebut sebagai penemuan terbesar astronomi abad ini ternyata hanya data pengamatan yang belum bisa dibuktikan validitasnya?

Lalu, apa itu yang kalian umumkan dua minggu yang lalu?

(news.sciencemag.org)

103 comments:

  1. pertamax kah ?XD
    wolf

    ReplyDelete
  2. PERTAMAXX GAN





    APRIAN THE FALLEN

    ReplyDelete
  3. fuad said. . .
    Pertamax. . .

    ReplyDelete
  4. HUPPPP !!! tetap sugoii !!!!

    ReplyDelete
  5. Whoa pedes banget yang ini :
    "Contoh, jika ada sebuah planet yang mengorbit Proxima Centaury, bintang yang paling dekat dengan bumi, maka jarak planet itu adalah 7.000 kali jarak bumi ke Pluto. Mencoba untuk mengamatinya sama seperti kita berdiri di Boston dan mencoba untuk melihat seekor ngengat di dekat lampu di San Diego."

    Saran saya : Segera siarkan informasi postingan ini ke Lintas berita atau semacamnya

    ReplyDelete
  6. kemungkinanku pertamax kecil T.T tapi yg aku liat, belum ada 1 komen pun ketika aku membaca posting ini. . . ah! mungkin kah diriku dapat pertamax?

    ReplyDelete
  7. buset gagal ternyata kalah ama bro reza nih :mewek


    ternyata tuh planet masih belom pasti :capedeh




    Aprian the fsllen

    ReplyDelete
  8. ah. . .
    Ternyata om reza duluan. . .

    ReplyDelete
  9. Masa sih jagad raya yang maha luas ini cuma ada kehidupan di bumi aja, tapi ga tau juga sih ya, fifty fifty.

    ReplyDelete
  10. ini contoh yg bagus ttg kredibilitas seorang ilmuwan dipertaruhkan di hadapan publik dunia.

    seperti yg dulu pernah kusampaikan ttg kredibilitas mister Nikola Tesla.

    cara paling mudah memang dgn melacak track record ilmuwan tsb, ibaratnya lg melacak hadits yg shahih.

    btw kalo kubaca di artikel ini bung enigma terkesan lebay... just saying. peace.

    ReplyDelete
  11. werlington
    ehhh ditinggalin bentar malah kecolongan nih....
    gapapa ga jauh amat paling belasan

    ReplyDelete
  12. 10 bsarkah?
    Kmungknan bsar khdpn d luar bumi it ad, btlkan bung e..
    by solar system

    ReplyDelete
  13. @Solar system: tentu saja kemungkinan itu selalu ada.

    ReplyDelete
  14. atm_taufiq

    20 besar deh....
    baca dulu..

    baru baca di berita yahoo
    sekarang bacanya di blog enigma

    ReplyDelete
  15. masi nyebar aja virus PERTAMAX...
    loncat ke blog ini PERTAMAX..ke blog itu PERTAMAX...d forum ini PERTAMAX juga...d forum laennya lagi PERTAMAX juga....

    PERTAMAX MAHAL...MASI MURAH 2 TAX

    Mr.E...tadi kan d analogikan *mendengar suara seorang pria sedang berbicara di dalam rumah. Walaupun kalian hanya mendengar satu suara, kalian bisa menyimpulkan kalau ada orang lain di dalam rumah itu yang sedang diajak bicara.*
    ada kemungkinan walaupun memang kecil kemungkinannya pria yg lgi ngomong itu GILA (ngomong sendiri), atau mungkin lagi baca naskah kali...hehehehe....

    ReplyDelete
  16. @reactivator: wkwkw. Pasti karena enig menganggap Steven Vogt lebay, makanya enig ikut-ikutan lebay. peace. tidak lebay kok. singkat dan informatif. saya suka. ini komen pertama saya, tapi sudah lama baca. salam kenal untuk enig.

    -princess-

    ReplyDelete
  17. Mungkin planet tsb msh blm jelas keberadaannya tp q yaqin 100 persen kalo emang da planet yg karakteristiknya sama kaya bumi..
    ^Sisca^

    ReplyDelete
  18. ohh,, jadi planet yang jadi topik hangat forum-forum internet itu masih nggak jelas keberadaannya ya ??

    Hebatt ...

    junglemount

    ReplyDelete
  19. werlington
    kayanya itu ilmuan pada stres kali boz enigma kagak nemu2 apa yg selama ini mereka cari,makanya sesuatu yg belum pasti pun mereka anggap sudah pasti 100%.
    ahh lagian kalo tuh isu yg dikatakan bang vogt benar,gimana cara kita kesananya? jaraknya aja 20tahun cahaya
    dari pada nyari yg belum tentu ada mending kita pelihara and jaga bumi kita ini
    nice posting boz enigma....
    (boz ada berita penampakan ufo tgl 13 kemaren di amrik.request di bahas bener apa kaganya)

    ReplyDelete
  20. klo I sih yang pasti-pasti aja...
    cuma untuk bahan renungan,alangkah kecilnya kita...
    tidak ada niatan untuk pindah,tinggal kita menjaga dan merawat yg udah ada
    ayo cintai bumi kita...
    belum ada tempat yg seindah dan senyaman bumi kita(setidaknya untuk saat ini)....entah esok i tak teu
    Bonank

    ReplyDelete
  21. oh gt.sejenis kebohongan lg?yawdalah peduli amat.haha...

    ReplyDelete
  22. mungkin mereka menyembunyikan karakter asli planet Gliese 581g ?????

    Mengapa mereka mengubah pernyataan hanya dengan jangka waktu yang cukup dekat ????

    ReplyDelete
  23. nice..posting bung E. wah pupus donk harapan manusia akan adanya planet lain yang punya kehidupan selain bumi...

    ReplyDelete
  24. antony said :
    wahhh... gagal maning son... wkakakakakkaa..

    ReplyDelete
  25. Sebelumnya salam kenal buat author blog Xfile-Enigma...

    baru beberapa minggu, planet ini ramai diperbincangkan malah muncul info beginian. Saya juga terlanjur larut dalam euforia planet gliese. memang masih 50 : 50 sih, tapi kayaknya kalaupun memang ada, mungkin planet ini hanya akan menjadi 'penghias' buku pelajaran IPA buat anak SMP beberapa tahun kedepan. Karna kita sudah tidak punya waktu lagi untuk mencoba pergi ke planet tersebut.

    Lagian, kayaknya jangan terlalu menyalahkan S. Vogt dan tim observatornya. Dalam presentasinya http://arxiv.org/abs/1009.5733 dia juga sempat menyatakan "is likely to be substantial" atau kemungkinan besar, jadi meskipun data2 mungkin sudah hampir meyakinkan, namun keberadaan planet ini belum tentu absolut ada. Hanya media-lah yang 'merayakan' secara besar2an keberadaan planet ini. Entah apakah tujuan mereka untuk membuat masyarakat bisa hidup diplanet lain ketika bumi hancur ataukah?? sungguh menggelikan...

    Salam, WhiteEyes

    ReplyDelete
  26. @Deshaikha

    kayaknya bukan mengubah pernyataan. Tapi info ini adalah sanggahan dari astronomer lain tentang presentasi S. Vogt tentang planet 581g. Meskipun pada akhir tulisan, salah satu tim astronomer Vogt yaitu R. Paul Butler dikesankan oleh author blog ini membuat tanggapan yang kontroversial denganseperti menegaskan bahwa presentasi mereka tentang planet 581g hanya berisikan 'data2 khayalan' yang masih membutuhkan observasi lebih lanjut satu atau dua tahun lagi.CMIIAW

    ReplyDelete
  27. hahay..
    50 besar kah?


    by apunk

    ReplyDelete
  28. Junjung Tri PamungkasOctober 15, 2010 at 8:39 AM

    Testing

    ReplyDelete
  29. Junjung Tri PamungkasOctober 15, 2010 at 8:42 AM

    Wah ternyata komennya mudah....
    Thanks atas sarannya bang....

    ReplyDelete
  30. Jadi, maksudmu, penemuan yang disebut sebagai penemuan astronomi terbesar abad ini ternyata hanya data pengamatan yang belum bisa dibuktikan validitasnya?

    Lalu, apa itu yang kalian umumkan dua minggu yang lalu?

    I LIKE IT....

    Kita tunggu kabar dari vogt akan hal ini..

    ReplyDelete
  31. Manusia tidak lepas dari yang nama nya kesalahan.
    Begitu pula teknologi yg di buat oleh manusia.
    Tidak ada ke benaran yg murni 100% dapat di nyatakan oleh Steven Vogt maupun partner nya.
    Semua msh asumsi..
    Begitu pula media memberitakan dgn besar2 an agar para pembaca tertarik u/ mencari tahu ttg planet ekstrasolar ini.

    Semoga saja para Astronom dari Swiss,Steven Vogt dan para astronom NASA dapat memberikan informasi yg akurat di kemudian hari..
    Bagaimana Mr. E???
    _wiwid_

    ReplyDelete
  32. Hanya sensasi atau sebuah khayalan astronom!

    MJ

    ReplyDelete
  33. @wiwid: menurut saya, ini bukan kesalahan perhitungan dr vogt atau teknologi yang dipakainya. Menurut saya, kesalahannya adl mengumumkannya terlalu terburu2. Seharusnya dia menunggu hingga datanya valid.

    ReplyDelete
  34. lah kalo steven vogt dapat gliese 581g dari itung2an interferensi orbit.. kenapa bisa mengajukan dugaan kehidupan extra-terrestrial?
    berrti semua klaimnya runtuh dong validitasnya?

    ReplyDelete
  35. aku mencium aroma konspirasi...

    pemerintah berusaha menutup-nutupi keberadaan makhluk gliese 581g....

    WASPADALAH...

    ReplyDelete
  36. wahwah,!
    berarti klo memang tidak ada eman sekali ya,..
    Hahahaha,!
    tapi kalau planet tersebut tidak ada, untuk apa website yang pernah saya beritahukan pada saat itu mengirim sebuah pesan ke sana,?
    bukankah sia sia saja,..
    mungkin ada konspirasi antara amerika serikat dan swiss,..
    wow,..
    Hahaha,!

    ReplyDelete
  37. setuju ma anonymous no.37

    conspiracy theory YES..!!

    ReplyDelete
  38. @fajri: soal website yg menampung pesan itu memang benar. Namun, web itu dibuat utk mengirim pesan ke arah 4 planet gliese yg telah ditemukan sblmnya, bkn ke gliese 581g. 4 planet itu dulunya jg dipercaya berada pada posisi habitable zone.

    ReplyDelete
  39. waaaah... besok saya umumkan deh kalau saya baru saja menemukan Planet Geulis.. Geulis Pisan euy.. ckckckcck....

    ReplyDelete
  40. biar gimana - gimana juga, aku tetep berpegang teguh sama pendirianku. BAHWA, kemungkinan ada kehidupan diplanet lain masih tetp mungkin, tapi BELUM memungkinkan buat melacaknya sekarang. aku harap, biar aku yang menemukannya

    ReplyDelete
  41. yah, pada akhirnya juga semua belum bisa dibuktikan,
    tiap hal yang dilakukan NASA sejak dulu pun 50 % selalu di ragukan kebenaran, baik itu ucapan, ataupun penjelajahan..,
    dari pada bersusah-susah menghabiskan uang untuk pencarian planet lain. kenapa tidak digunakan untuk biaya penanaman pohon di seluruh Bumi..?
    yang sudah pasti bisa mengurangi efek pemanasan global.

    ReplyDelete
  42. Marchel said...

    Wew.. Duh smua komen nya agak ga jelas. Maaf kalo gw bilang begitu.
    Begini, jika seorang ilmuwan menemukan sesuatu maka dia akan mengumumkannya jika dia merasa yakin. Pengumuman dari tim Swiss jg tidak menyatakan Vogt salah. Coba lihat lagi :
    "Kami tidak menemukan bukti adanya planet kelima seperti yang diumumkan oleh Vogt. Namun, di pihak lain, kami juga tidak dapat membuktikan kalau planet kelima itu tidak ada. Tidak ada satu orang pun yang memiliki data pengamatan akurat yang dibutuhkan untuk membuktikan keberadaan exoplanet yang sedemikian kecilnya."

    Data yg menjadi landasan Vogt mengumumkan penemuannya mungkin valid. Mungkin saja dia sedang beruntung dapat menangkap "signal" yang berbeda dari yang sudah ada dari arah Gliese 581. Sedang tim Swiss tidak menemukannya.

    Ini pernah terjadi kok. Gw lupa siapa penemunya, tapi dulu Uranus pernah dianggap sebagai ujungnya tata surya kita. Ternyata abad berikutnya Pluto terdeteksi, lalu menyusul objek-objek angkasa lainnya yang termasuk anggota tata surya kita.

    Suatu penemuan harus segera diumumkan ketika sudah dirasa yakin. Tapi penemuan tersebut juga harus segera dikonfirmasi oleh pihak lain. Itulah yang dinamakan sains. Konfirmasi dari pihak lain jg jangan dianggap sebagai yang paling benar.

    Ingat, teknologi kita, manusia, masih terbatas. Tapi.. juga masih mungkin berkembang.
    Jaman dulu, awal abad 19, orang menertawakan Wright bersaudara ketika mereka bilang mereka menemukan cara untuk terbang. Tapi sejarah mencatat 66 tahun kemudian malah manusia bisa sampai ke bulan !!!

    Kita tunggu saja. Siapa tahu penemuan teknologi berikutnya malah bisa memastikan keberadaan Gliese 581 g.

    ReplyDelete
  43. Waaahh..
    Padahal udah berharap banget..
    T_T

    ReplyDelete
  44. Kehidupan di planet lain , di galaksi lain, saya yakin hampir 100% pastilah ada...
    dari sekian banyaknya galaksi-galaksi lain yang ada di jagad raya kita ini, pasti banyak yang sama dengan galaksi bima sakti dan oleh karenanya itu memiliki 'bumi' juga sebagai tempat tinggal makhluk hidup.

    --Son--

    ReplyDelete
  45. sabar bang enigma....
    ternyata g cuma orang indonesia ja yang suka cari sensai..........
    untuk meneliti isi dari planet mars yang di anggap planet paling mirip dengan bumi yang mana lebih dekat dengan bumi dari pada gliese 581g butuh waktu puluhan tahun apa lagi planet yang butuh sekian tahun cayaha, sungguh susah dibayangkan ada seorang manusia yang bisa mengatakan dengan keyakinan 100% adanya kehidupan di planet tersebut....
    kalaupun ada kehidupan di planet gliese 581g trus apa yang bisa harapkan dari mereka jika jarak yang ada sampai puluhan tahun cahaya. sebelum masuk acara televisi yang ikut2an cari sensasi mending postingan ini disebar keforum2 diluar sana.

    djoko_dolok

    ReplyDelete
  46. Antonny tan said

    Buat para konspirator, pasti bakal berpikir kalo mereka nyembunyiin keberadaan gliese 581g. tpi kalo dpikir, wat p dsembunyiin????
    jaraky jau bgitu!!!
    mw diumpetin dri sekarang, masih kelamaan bget. wkwkwkwk

    ReplyDelete
  47. ~RY~ said

    Setuju ma marchel koment no 44.

    Sekedar ralat..
    Pluto skarang sudah tidak termasuk planet dalam tata surya kita.
    Salah satu'a disebabkan karena dalam berevolusi pluto memotong lintasan planet lain.

    ReplyDelete
  48. hmmmm...
    apakah semua itu didasar pada bukti nyata mas enigma ??

    ReplyDelete
  49. Smoga dengan adanya kasus ini para ilmuan menciptakan tekhnologi yang lebih mutahir dan super canggih dalam mendeteksi planet2x xang jaraknya ultra jauuuh

    ReplyDelete
  50. @marchel:
    yah permasalahan nya sekarang..,
    Sulit mencari fakta yang bisa dipercaya betul,
    terkadang ada ilmuwan yang suka melebihkan sesuatu di hasil penelitian nya, hanya untuk sekedar kepopuleran.

    Kita tunggu saja pengumuman berikutnya dengan bukti2 yang lebih jelas. semoga ini bukan konspirasi, dan ini dilakukan demi memperluas ilmu pengetahuan semua manusia,,

    ReplyDelete
  51. konspirasi NASA. seperti novel Dan Brown deception point. cuma bedanya d novel tu meteor bukan planet

    ReplyDelete
  52. huahahaha
    parah!!
    1 2 tahun
    lama nyo euy

    ReplyDelete
  53. Tulisan ini memang bisa bikin sebagian orang jadi sebel. apalagi mereka yang percaya adanya alien di planet sana. Soal sains, itu biasa. Di Jepang, lebih dari 50% ilmuwannya memalsukan data penelitian. Klaim sains yang belum jelas juga diakui di bidang lain seperti Global warming (I bet u already know this Mr.enigma) dan kesehatan. Sayangnya media ternyata berpihak. kalau ada suara bertentangan tidak terlalu diliput, contohnya seperti berita di tulisan ini.
    Mengenai Vogt, dia itu seperti seseorang yang beli nomor undian 6 angka yang isinya no.123456. Ketika hasil undian diumumkan, sang pembawa acara berteriak. "Nomor yang keluar adalah 1..2..3..4..." Belum selesai dia menyebutkan angka lengkapnya, Vogt sudah berteriak kegirangan dan cerita-cerita ke tetangga kalau dia menang nomor undian. Padahal, masih ada kemungkinan kalau ia salah.
    Sepertinya benar kata Mr.e, setiap ilmuwan berlomba mencatatkan namanya di dalam sejarah. hehe.
    Btw, nice info Mr.e. saya ngikutin blog ini sudah 8 bulan. Salam kenal.

    -prof.krauss-

    ReplyDelete
  54. @ito: apanya? penemuan ini? menurut saya, mereka punya data yang bisa dijadikan bukti. namun, data itu mungkin baru bisa menjadi bukti setelah satu atau dua tahun seperti kata Paul Butler.

    ReplyDelete
  55. berarti itu cuma hipotesa belaka dong???? hmmmmmm

    ReplyDelete
  56. dari Tresna Asti

    berarti harus benar-benar selektif menerima informasi darimanapun mulai saat ini.. banyak info yang sliwar-sliwer belum tentu benar.. harus dilihat dari banyak sisi..
    ^-^b

    ReplyDelete
  57. o y saya pembaca setia blog anda. namun baru kali ini saya sempat "ngoment". Salam kenal Bung E.
    saya sebenarnya bukan ahli ilmu alam apalagi ilmu alam semesta. Jd,mau ngoment aja kalau memang para peneliti ini sedang mencari sensai sebelum pergantian tahun 2010,ya setidaknya nama mereka sudah masuk dalam "daftar peneliti" yg berkontribusi dalam ilmu alam semesta di tahun ini. Namun saya tidak meragukan keahlian mereka untuk membuktikan ada planet lain yang seperti bumi d luar sana....

    ReplyDelete
  58. bang enigma saya syarif..bang enigma tolong donk bahas tentang buku codex ( saya lupa namanya) yang katanya membahas tentang konspirasi medis untuk mengurangi populasi penduduk di bumi ...please bales ya..

    ReplyDelete
  59. nandar said...

    udah jauh nya gila2an, kecil pula, dah gtu samar2 hanya nebak pula lg.

    knp seh manusia itu mempelajari yg g pasti bakal d dapat, buat apa mikirin yg masih jauh terjangkau. bahkan punya umur 100 tahun juga lum tentu bisa ngejangkau planet itu, teknologi nya lum ad.

    sukur2 teknologi nya dah ada, baru deh tebak menebak ato kalkulasi2.

    planet terdekat aja lum pernah terjamah manusia. apalagi kutu nya lalat yg ada d monas yg d liat dari sedotan. monas nya berada d pluto,hahaha.... ( ngayal dikit )

    btw, nice posting bro, bener2 cepet tanggap update ny, salut.

    ReplyDelete
  60. Kampret dah Vogt
    harapan saya akan kehidupan extraterrestrial drop sudah >.<

    masih nunggu komentar Vogt nih
    semoga saja memuaskan :D

    ReplyDelete
  61. emg gliese 581 itu cm ad 5 yah? kok hurufnya ud sampe 'g' ?? :/

    ReplyDelete
  62. wahh..nekat bgt...
    padahal diumumkannya ga main2...ke dunia!!!
    para ahli terlalu yakin dengan analisanya doang.. jadi kayak gosip dong bang enigma..:D yang mereka berikan opini bukan fakta...hahahahaha...

    ReplyDelete
  63. a.waHyu.s said...

    What..! Info yg bguz Mr.E..
    Trnyta vogt tu sprti'a tkut ddhului olh orng lain...
    Mk'a dya buru2 mngumumkn hsl pnmuan'a tnpa dslidiki lbh lnjut...

    Sprti'a blog ni bkn hnya blog misteri...
    Tpi jg blog ilmu pngthuan..
    Bguz sx Mr.E..

    a.waHyu.s

    ReplyDelete
  64. hanya sekedar issue agar para ufonist prcya bhwa alien dr luar angkasa itu ada..
    Kajian tanpa data yg masih belum konkret hanya untuk menaikkan popularitas semata

    ReplyDelete
  65. saya bingung, planet gliese 581g kan planet ke 5 (klo bner ada), 4 planet lainnya a, b, c, & d. bukanny gliese 581g tu planet ke 7? soalnya planet extrasolar dikasih nama berdasarkan urutan abjad n jraknya dr bintang indukny. planet yg pling dket ma Gliese 581 dkasih nama 581a, tpi klo dtemuin planet bru d antara planet a & b maka dkasih nama dgn urutan abjad dari planet yg trakhir dtemukan dket bintang gliese tersebut. Misal ada planet baru yg letakny d antara gliese 581 a & b, sdangkan planet trakhir yng dtmuin 581g, brarti planet trsebut diberi nma gliese 581h.

    ReplyDelete
  66. Ya, memang namanya mau cari sensasi.
    Hoax (apalagi dalam skala spektakuler) memang laku asalkan penonton puas akan kabar tersebut.
    Saya juga berharap itu benar, kok. :D

    BTW, tolong follow blog saya: http://senogakure.blogspot.com/

    Makasih. :-)

    ReplyDelete
  67. wkwkwkwkwkk! klopun ada, gimana cara perginya ya?? bikin stasiun luar angkasa.. trus ada taman hiburan di luar angkasa.. kaya di doraemon.. hahahahahaha!! XD

    ReplyDelete
  68. Yahh..salah 1 kebiasaan manusia dr zaman dulu mpe skr tu y suka melebih2kan sesuatu spy bs mndapatkan ketenaran..bgitu knyataan trkuak,mreka pling hanya mngandalkan alibi yg "mungkin" emank bs diterima scara logis,tp ktika alibi itw d'utarakan,org2 bys sperti kt jd hanya dpt brspekulasi n hanya mnunggu smpai sesuatu yg dlebih2kan itw mnjadi nyata ato hanya skedar omong kosong belaka..Right then??~^^

    ReplyDelete
  69. nandar said..

    1 hal yg membuat saya tertarik, so.. ternyata para ilmuwan juga suka berspekulasi ato ngayal.
    saya kira,selama ini para ilmuwan adalah org2 yg logic, dan tidak akan menarik kesimpulan sebelum ada bukti yg jelas.

    so saya rasa, para ilmuwan juga sedikit masuk dunia teori konspirasi, hanya beda tempat saja. tetep aja para ilmuwan juga seorang manusia biasa, yg tetep punya pola pikir yg sama, yg suka beranggap,berasumsi,dan meraba2.

    yg sangat d sayangkan,harus nya jangan terang2an d umumkan ke publik bahwa planet itu ada, harus nya umumkan bahwa "diduga planet itu ada". so skrg pernyataan tersebut jd boomerang juga. saya rasa karier 10 tahun yg d capai dg susah sebagai ilmuwan, bener2 d pertaruhkan d sini. jd mungkin mereka juga punya dasar2 yg kuat tentang hal tersebut. dan mereka brani mempertarukan reputasi mereka sebagai ilmuwan.

    nandar

    ReplyDelete
  70. nunggu lama bro...

    pake ilmuwan timur tengah aja gan,
    kan tekenal dari dulu ahli astronominya maju...

    good jobs.

    ReplyDelete
  71. Myhead 5012 said :

    haha...

    Ahahahahaha.... dasar manusia... ketawa bacanya...

    Keep posting brother E...

    haha

    Myhead 5012

    ReplyDelete
  72. PERTAMAX << komen ga kualitas

    ReplyDelete
  73. saya g nyebarin berita itu kok 2 minggu yg lalu,,

    ReplyDelete
  74. kalau aku malah berharap kalau kehidupan itu hanya ada di bumi saja. kalau alam semesta ni luaaaass banget, emang kenapa? daripada berkhayal2 yg aneh2, palagi kalau ada alien, atau yg plg parah jadi goblok karna gak percaya tuhan, lebih percaya alien.
    Mending kita jaga bumi ini dg sbaik2nya, daripada sibuk2 mencari planet sperti bumi, yg apalagi tujuannya kalau buat pindah kesana, muluk, dan buang2 resources, bikin perasaan capek.

    ReplyDelete
  75. @ ALL:
    aku perhatiin kemarin2 alexa rank blog ini msh di 64 ribuan. Sekarang udah turun jadi 72 ribuan. Ntu kenapa?
    Ada ide buat ngenaikin alexa rank blog ini lagi??

    kalau ada yg bilang gak peduli, terserah dia, tapi aku peduli.

    mohon pencerahannya.

    ReplyDelete
  76. @anonim 81

    Iya nih, apa krn ga sramai kmrn2 ya?
    Org2 lama pd ngilang smua, myheart, nakashima, chris, kraken yg ga muncul sm skali. Trus yg kdg2 nongol anak kucing, ms terry, dea, mmm.. Sapa lg ya?
    Ow ya org2 yg pake nick fangky, muke_gile, yg gue rasa org2 lama dg nick baru jg muncul lg.
    Hi, guys.. We miss u all.. Kt ramein blog ini lg yuks.. Kt kan sdh spt keluarga, jgn krn alasan "pribadi" akhirnya ga mau nongol lg..

    Salam hangat buat pengunjung setia, trisna asti, myeyes, myhead, lica, dll (maap bg yg ga kesebut namanya). Dan jg bagi pembaca semuanya..

    Ohya, salam hangat jg buat master blog, mr. Enigma.. Teruslah berkarya..

    ReplyDelete
  77. @ Adhe:
    aku anonim 80,81.
    iya bener kalo gak ada mereka blo9g ini rasanya ada yg kurang. keluarga My- udah bertambah..tapi gak seru kalo gak ada Myheart. Jadi rindu usaha gokilnya nakshima bwt ngedapetin Myheart. Deg2an kalo baca komen2 Chris vs Nakashima. Apalagi tambah rame lg baca komen2 mantap dari Myhead, Myeyes, Anakkucing. Keceriaan yg semerbak dari Lica n secret admirenya, Dea, DeeLabelle, Ms Terry, Tresna, n smua2nya yg gak kesebut 1 per 1.

    aku rindu saat2 di thread Kraken. Teman2 aku rindu kalian semua.........................................

    Dengan memohon 2 tanagn tambah 2 kaki.....KUMOHON ayo komen lagi....

    Kumohon Myheart jika kamu membaca ini, jangan tinggalkan blog ini. Begitu jg buat Chris, Nakashima, Myhead, Myeyes, Anakkucing,...semuanya...KUMOHON

    LUV U ALL

    ReplyDelete
  78. Doushite Kimi wo Suki Natta Shimattan Darou????????

    ReplyDelete
  79. @ ~RY~ (comment 50):
    Hi salam kenal.

    Cuma mau protes dikit, gw ga bilang Pluto itu planet. Gw cuma bilang tadinya Uranus tuh dipercaya sbg ujungnya tata surya shg dinamakan menurut nama "bapak" nya Zeus. Lalu ketemulah si Pluto, tadinya dianggap planet walau berbeda bgt sifatnya dgn planet-planet yang lain. Ketika ketemu berbagai macam benda langit yang sejenisnya, jadi deh si Pluto planet katai atau planet kerdil. Plus syarat lain yg tak bisa dipenuhi yaitu : tak bisa membersihkan jalurnya dari obyek-obyek lain. Habis itu ketemulah yang namanya sabuk kuiper, n so on, n so on (sori gw lupa penemuan terakhirnya apa). Yang terakhir kayaknya semacam medan magnet atau apa gitu yang sangaaaaaaaaaaat besaarrrr sehingga tata surya kita secara keseluruhan terlihat hanyalah berupa titik saja.

    Thanks Enigma atas pencerahannya selama ini. Boleh request? Week-end kemarin gw nonton di Nat Geo tentang Josef Mengele, salah satu dokter n antek Nazi yang sangat terobsesi dgn manusia kembar, dgn kota kecil n terpencil di Brazil bernama Gudio Candido (semoga ga salah nama ^_^). Di kota tersebut hanya ada 80-an keluarga, namun memiliki sekitar 44 manusia kembar dgn berbagai usia. Anehnya "ledakan" kembar ini baru dimulai sekitar tahun 1960-an. Info lainnya Mengele ini kabur dgn sukses ke Buenos Aires (Argentina) tahun 1945-an, hanya sesaat sebelum Jerman kalah perang di PD II. Dan tinggal di sana hingga 1949. Nah misterinya ada tidak hubungan Josef Mengele dgn peristiwa "ledakan" kelahiran kembar di Candido tadi ?

    Thanks before.

    ReplyDelete
  80. cimot....
    hmmmmm... salah satu kebesaran Tuhan..

    ReplyDelete
  81. @anonymous no 85:

    karna aku Myheart lover, maka aku gak setuju.
    Gak semua orang mikir kayak kamu mikir. Buktinya aku.
    Pacaran?? setauku gak deh. Si Chris cuek2 aja tuh ke MyHeart, malah si nakshima yg ngejar2 MyHeart. kalau dibilang ada bumbu2 asmaranya emang bener.

    "kalau ada komen2 seperti itu malah bikin blog ini jadi malas dibaca"

    kalo aku malah seneng, blognya jadi makin asik, gak garing.

    "saya dukung supaya komen-komen yang nggak penting seperti itu direject"

    GAK SETUJU banget!!!!
    Komen2 MyHeart selalu penting, dan kamu jangan lupa, kalo dia juga jago analisis. Walau terkesan manja, tapi dibalik itu semua, analisisnya hebat2 gak kalah ama mastah2 yang lain.
    en satu lagi, sejak kapan bang Enigma pake reject2 segala???

    Blog ini terbuka buat siapa aja, dari yg master2, sampai yg lover2 kayak aku. Semuanya boleh komen, tentu saja yg sopan.

    Gimana menurut teman2 yg lain?

    Myheart lover,


    Kutunggu kau kutunggu...................................................

    ReplyDelete
  82. Eh.. Sepertinya ada komentar-komentar yang dihapus ya bro enig? Siang tadi sempat mampir kok rasanya ada yg panas2, hehe.. Nama saya sempet disinggung juga.
    Anda orang yg bijak jadi saya rasa menghapus untuk meredam ya? Saya benar-benar kagum dengan anda. Anda kuat bertahan untuk tetap netral dan NO SARA. Awsome bro..

    Aaah.. Saya jadi berpikir mungkin saya harus ganti nick.. Mungkin..

    Btw, Great job master.. Luv ur blog specially ur articles.. Teruslah berkarya..

    ReplyDelete
  83. menurut analisa saya dari pernyataan NASA "NASA sendiri mengakui sulitnya menemukan planet-planet extrasolar tersebut" dan saya menganalisa pernyataan NASA tentang penemuan yang lainnya !!! menunjukan ketidaksanggupan dalam menelitinya !!!

    seperti menyembunyikan penemuan2 IPTEK kepada dunia demi kepentingan sendiri dan saya percaya NASA dikendalikan oleh Freemasonry(organisasi ini berkecimpung pada lembaga2 penting didunia)

    Nah,bukannya Nasa mempunyai teknologi yang sangat canggih di dunia !!! Ambil contoh planet Mars ....NASA menggambarkan bahwa Mars berwarna merah.....tapi kenyataannya mars seperti bumi !!

    Logikanya Manusia bisa tinggal disana !!!!

    jadi kemungkinan planet Gliese itu ada kehidupan sekalipun makhluk yang masih blum teridentifikasi

    ReplyDelete
  84. What!! Satu atau dua tahun lagi baru bisa menegaskan keberadaan planet itu?

    ditengah keseriusan pembahasan ini, kalimat bung enigma spt di atas membuat saya jadi tersenyum ..

    keep post bung

    ReplyDelete
  85. Marchel said...

    NASA menyembunyikan kenyataan yg sebenarnya untuk kepentingannya sendiri?

    Yap mungkin benar mungkin juga tidak.

    Suatu penemuan ada kalanya tidak dibeberkan secara langsung dikarenakan takut bakal terjadi histeria massa alias geger secara luas.

    Itu sebabnya ada ketentuan hukum di AS sono, setelah 50 tahun berlalu semua dokumen negara yg bersifat top secret sekali pun boleh dibuka atawa diungkapkan ke publik luas.

    Menanggapi komentarnya deshaikha tentang Mars :

    "Ambil contoh planet Mars ....NASA menggambarkan bahwa Mars berwarna merah.....tapi kenyataannya mars seperti bumi !!

    Logikanya Manusia bisa tinggal disana !!!!"

    Tidak bisa sesimpel itu untuk menentukan manusia bisa hidup atau tidak di suatu planet.

    Ingat balik deh syarat supaya manusia bisa hidup.

    1. Harus ada Oksigen.
    Bukan yg murni, karena oksigen murni bisa menimbulkan "ledakan". Ini karena sifat oksigen yg mudah mengoksidasi logam. Itu sebabnya di atmosfer bumi hanya ada 20% oksigen. Sebagian besar adalah Nitrogen. Nitrogen inilah yg mencegah proses oksidasi terjadi secara spontan.
    2. Harus ada air dalam bentuk cair.
    Semua cairan yang dibutuhkan makhluk hidup mengandung air. Ini adalah sifat air sebagai pelarut. Kalau cuma ada air dalam bentuk padat (es) atau gas (alias uap), tidak cukup.
    Air dalam bentuk cair secara stabil akan diketemukan di daerah yg bersuhu 20-30 C. Kamu mau minuman kamu selalu dingin atau selalu panas? Ga bukan...
    3. Ada makanan.
    Ini syarat terakhir. Makanan di sini berarti tumbuhan atau hewan untuk dikonsumsi. Berarti tambah lagi syaratnya karena tumbuhan dan hewan punya kebutuhan tersendiri supaya bisa hidup dan berkembang biak.

    Ribet kan. Jadi bukan hanya langit yg terlihat biru saja ^_^

    ReplyDelete
  86. Bang Tigor said....

    @ Marchel : Saya suka penjelasan anda,,G rumit dan mudah dicerna,:)
    Dan Saya sangat setuju bhwa syarat adanya sebuah kehidupan selalu membutuhkan banyak faktor penunjang dalam pelaksanannya.
    Seandainya-pun ada alien yg bisa brnafas dgn kondisi atmosfer yg berbeda dgn bumi,tp kalau tidak ada sumber makanan & air yg memadai trus bagaimana mereka bertahan hidup ?? Dgn makan angin/batu ? hmmm....I'dont think so..
    karena setahu saya tdk mungkin hanya ada satu spesies tunggal saja dlm satu planet,karena konsep rantai makanan mutlak diperlukan dlm sebuah kehidupan (at least hrs ada spesies2 lain baik hewan/tumbuhan)
    jd saya sependapat dgn anda,bhwa dibutuhkan berbagai macam pertimbangan untuk mengkategorikan sebuah planet itu layak huni/tidak.
    Dan untuk penelitian kemungkinan planet extrasolar yg memiliki tanda2 kehidupan,kalo emang ada trus so what ?? Dgn jarak yg sejauh itu mustahil Qta bisa berinteraksi dgn mereka,apalagi wacana tentang kemungkinan tempat tinggal alternatif bagi manusia bumi,,saya rasa sedikit naif..

    Jalan pikiran NASA yg membingungkan ~(,")~

    ReplyDelete
  87. @marchel

    makanya saya bilang manusia bisa tinggal disana juga hampir sama dengan bumi keadaan nya !!

    jadi saya ngomong ga asal

    ReplyDelete
  88. Marchel said...

    @ Bang Tigor : Thanks a lot untuk dukungannya.

    @ deshaikha : Please jgn emosi. Gw ga nyerang pendapatmu kok. Cuma penjelasan dikit biar yang lain agak memahami maksud tulisan kamu.

    Gw sendiri berpendapat, manusia tuh bisa hidup di mana saja. Kemampuan adaptasi yang dipunyai manusia sangat unik, kalau ga bisa dibilang hebat.

    Ga percaya?
    Liat aja di bumi ini. Dari suhu di bawah 0 derajat C di kutub hingga di gurun yang panasnya ampun-ampunan, toh tetap ada manusia yg hidup di tempat tadi.

    Di dasar laut? Bisa hidup kok, tinggal buat tempat tinggalnya. Pelaut-pelaut yang harus bertugas di kapal selam, bisa berbulan-bulan tinggal di lautan. Ga selalu di dalam laut sih, tapi jelas di lautan.

    Jadi gw pada dasarnya yakin manusia bisa hidup di mana saja.

    Ilmuwan-ilmuwan seperti Vogt itu mungkin bisa saja dianggap berkhayal bahwa manusia bisa hidup di tempat lain, bahkan walau tempat lain itu sejauh 20 tahun cahaya.

    Tapi bukankah dari khayalan pula, manusia sekarang bisa terbang seperti burung?!

    Yah, saat ini kita mungkin seperti Icharus dulu yang berkhayal bisa terbang seperti burung. (Walau di legenda, Icharus mati saat mencoba terbang >.<)

    Tapi gw yakin, seyakin-yakinnya, manusia akan bisa terbang menjelajah antariksa luas ini dan beberapa dari mereka-mereka di masa mendatang yang akan menetap di suatu planet lain nun jauh dari bumi ini.

    Alam semesta luas ini diciptakan Allah bukan hanya sebagai pajangan saja. Tapi untuk kita gunakan dan manfaatkan. Bukankah kita diberi akal budi, kemampuan berpikir, dan rasa keingintahuan ?

    Saran gw gunakanlah itu semua, dan percayalah kita sendiri akan takjub akan hasilnya kelak.

    ReplyDelete
  89. Bang Tigor said....

    @ Marchel : Ur welcome bro,,^_^
    Bner sih klo manusia punya potensi yg tdk bisa diukur,,tp menurut saya dlm kaitannya tentang penjelajahan antariksa,kemampuan manusia amat sangat terbatas.
    untuk melakukan penjelajahan antariksa yg sangat jauh bukankah ada kendala keterbatasan bahan bakar pesawat ?? belum lg kebutuhan akan supplay oksigen,makanan,dan keperluan lain ? trus jg mslh waktu tempuh..
    klo untuk sekedar jalan2 di lingkungan bimasakti sih mungkin,,tp klo lebih jauh dr itu ?? hmm...G yakin deh kaya'nya...
    Jd menurut saya kemampuan manusia itu "BERKEMBANG NAMUN TERBATAS",,
    hehe,,gmna kalau menurut pendapat anda ??
    Nice sharing...
    (^_^)v

    ReplyDelete
  90. @marchel

    mungkin manusia ga sendirian di Galaksi ini !! mungkin banyak bumi - bumi yang lainnya ...ea walaupun jaraknya 20 tahun cahaya ......

    seperti yang anda katakan bahwa manusia ga bisa terbang ....tapi dengan berkembangnya teknologi persepsi itu ga berarti lagi

    seperti halnya kita yang pergi ke planet Gliese yang jaraknya bertahun - tahun cahaya .....ea mungkin kita bisa kesana dengan jarak hanya 2-3 tahun dengan kemajuan teknologi yang semakin berkembang !!!

    justru itu manusia bisa beradaptasi dengan lingkungan ,,,,,ea mungkin dengan manusia pergi ke planet yang layak huni bisa beradaptasi disana....jika memakai teori "Manusia bisa beradaptasi" itu juga butuh waktu yang lama

    COntoh jika kita pergi ke Mars yang menurut para Ahli bahwa Mars layak huni walaupun banyak perbedaan ,dengan waktu yang cukup lama !! siapa tahu manusia beradaptasi di Mars !!!(Manusia bisa beradaptasi)

    menurut teori saya :

    Pertama : makhluk hidup bisa hidup/tinggal di suatu planet(jika ada kesamaan dengan bumi)

    kedua : jika kita berbicara UFO !! Bisa kemungkinan itu manusia yang tinggal di planet lain!!!!

    Ketiga : kemajuan teknologi bisa mendukung manusia dalam melakukan hal apapun !!!! (Termasuk pergi ke planet lain !!

    Ketiga teori itu Pasti terjadi jika Tuhan Berkehendak !!!

    jadi semua itu bisa terjadi dengan kekuasaan Tuhan

    ReplyDelete
  91. Saya rasa tidak ada keterbatasan.Hal hal yang kita alami sekarang merupakan bentuk proses.
    Ketika kita mengatakan tidak cukup bahan bakar untuk ke planet lain,sama hal nya ketika kita di jaman batu mengatakan gimana mau ke pulau seberang kalo pergi aja masi jalan kaki.^^

    Saya pikir ilmuwan sepenuh nya tidak salah karena berimajinasi.Penemuan2 selama ini berawal dr imajinasi bukan?
    Sperti kaya albert einstein
    "Imagination is more important than knowledge"

    ReplyDelete
  92. Marchel said...

    Seru. Sip. Gw suka semua comment yg ada. Especially utk comment 99, itu dia maksud gw.

    Jika berkhayal, jgn tanggung-tanggung. Ilmuwan-ilmuwan itu juga pasti sama. Mereka berkhayal bisa jalan-jalan keliling alam semesta. Pasti mereka juga mengkhayalkannya dgn lengkap.

    Bingung?

    Begini.
    Untuk penjelajahan antariksa dulu deh, ga usah bayangkan untuk menghuni suatu planet lain.
    Apa yg kita butuhkan utk jalan-jalan di galaksi?
    Pasti butuh sesuatu yg mengangkut kita.
    Selama ini yg kita bayangkan adalah pesawat.
    Tuh pesawat minimal butuh bahan bakar dan semacam logam untuk bahan pembuatnya.

    Bahan bakar apa yg praktis, tidak cepat habis, dan ini yg paling penting saat ini. Ada tidak bahan bakar tersebut di bumi ini? Jawaban gw untuk bahan bakar ini dan gw yakin semua ilmuwan yg punya impian sama kayak gw,pasti menjawab Uranium. Yap, bahan untuk nuklir, bom atom dll. Alasannya? Uranium punya "masa hidup" lama dan mengandung energi yg sangat besar sehingga untuk kebutuhan yg sangat banyak sekalipun, uranium yg kita butuhkan hanya sedikit jumlahnya.

    Soal bahan baku pembuatan pesawatnya? ini dia yg ribet, karena hingga saat ini tidak ada satu pun material di bumi ini yg dianggap kompeten untuk itu. Besi? lapuk oleh panas.. alumunium, ringan, kuat, tapi sekali sobek, hancur. Menurut gw pribadi, bahan dasar untuk pesawat ulang alik bisa.

    Setelah syarat dasar terpenuhi, muncul masalah baru. Ada tidak teknologi mesin yg mampu membawa kita mengangkasa ke bintang-bintang?
    Jangan bicara soal mesin jet deh. Pesawat komersil sering jatuh ketika ada debu kecil yg masuk ke mesin. Apa lagi di luar angkasa, kerusakan kecil pasti fatal akibatnya.
    Mesin pengangkat pesawat ulang-alik? Duh, itu sih sama aja dengan mesin jet. Cuma lebih di tangki bahan bakarnya saja.

    Lalu satu lagi masalah yg harus dihadapi. Bisa tidak manusia tahan hidup di angkasa luar? Untuk jawaban inilah, itu sebabnya selalu ada program ulang alik NASA. Mengetes kemampuan manusia, hewan bahkan tumbuhan di angkasa luar. Bisa tidak hidup di sana? Apa dampak terburuknya?

    Terus masih ada masalah lain. Oke misal kita sudah bisa jalan-jalan keliling galaksi kita. Tapi mampu tidak kita mengatasi masalah yg akan timbul? Misal saja, lubang hitam alias black hole. Cahaya saja tidak bisa lepas bila berada dekat lubang hitam. Ga usah bingung mengatasi cara lepas dari black hole. Coba pikirkan cara mendeteksinya. Sampai sekarang saja, semua ilmuwan di dunia ini belum satu pun yg yakin bagaimana mendeteksi lubang hitam. Semua baru perkiraan.

    Pusing kan? Itu baru masalah bagaimana kita mau keluar dari bumi kita menuju bintang terdekat.

    Tenang, kita ga usah terburu nafsu. Jalan ke masa jalan-jalan di galaksi masih lama. Tapi rintisan ke sana sudah ada kok.

    ISS (International Space Ship) adalah salah satu sarana kita untuk mengangkasa ke bintang-bintang.

    Kita punya uranium, dan penelitian mengenai kemungkinan penggunaannya sebagai bahan pesawat antariksa sudah mulai diteliti.

    Bahan pelapis pesawat antariksa kita juga gw yakin ada di sekitar kita, menunggu kita untuk menemukannya.

    Teknologi kita,manusia, juga makin berkembang.
    Manusia juga semakin mampu hidup lama di ruang tanpa bobot.

    Jadi bermimpilah dan berimajinasilah, sebab dari situlah kita akan mempunyai tujuan untuk dicapai.

    ReplyDelete
  93. Bang Tigor said....

    @ Marchel : Oooo..begitu ya menurut anda..
    hehe...saya rasa sedikit perbedaan pikiran Qta ada pada rentang waktu pelaksanaan,,mungkin orientasi saya ada pd generasi2 skrng,sdngkan orientasi anda pada masa yg tak terbatas (bisa sampai millenium2 akan datang)...
    Kalau memang bgtu saya mengerti deh...
    Mungkin itu kali ya yg membuat derajat manusia paling tinggi dibanding makhluk lain,,yaitu punya daya cipta,rasa,dan karsa yg tak terbatas..
    Hmmmm...saya jd ingat pd lompatan teknologi pada masa Revolusi Industri,dlm wktu yg sangat singkat semua bisa berubah mnjadi hal yg tdk prnah trbayangkan sblmnya...
    Yaaahhh,,semoga masa2 itu bisa terulang lg..
    as U said "Anything's Possible"
    ~(,")~

    ReplyDelete
  94. great blog, ga pernah bosen saya baca tulisannya, anyway bro enigma saya mau nanya nih.kenapa ya saya selalu bertemu orang asing di dalam mimpi saya.....lucunya ada salah satu orang yang sering bertemu di mimpi saya....tetapi saya tidak kenal dengan orang itu sama sekali.....apakah hal ini bisa dijelaskan lewat sains?

    ReplyDelete
  95. @tei: saya kira kalau kita bicara soal arti mimpi, maka kita masuk ke wilayah pseudo science. jadi saya tidak yakin ada sains yang bisa menjelaskannya dengan baik. Cuma sebagian menafsirkan kalau orang asing yang sering kamu jumpai di dalam mimpi itu adalah perlambang dari sisi lain diri kamu yang belum tereksplorasi. sisi yang ingin keluar, namun belum bisa. Kalau kamu suka dengan orang asing itu, dia bisa menggambarkan hasrat hati kamu. kalau orang asing itu jahat, maka itu bisa melambangkan pergumulan kamu.
    Sebagian lain lagi percaya kalau orang asing yang muncul terus dalam mimpi kamu bisa berarti kamu akan mendapatkan sebuah kabar dari negeri yang jauh.
    Tapi sekali lagi, itu cuma tafsiran. tidak bisa dibuktikan dengan sains.

    ReplyDelete