Sunday, November 29, 2009

Teka-teki Klerksdorp Spheres dan Moqui Marbles

Dalam tulisan saya sebelumnya, saya menulis mengenai dua artefak ooparts yang bernama kingoodie dan London Hammer yang sepertinya menantang teori evolusi yang sudah mapan. Ini dua artefak lainnya yang juga dianggap menantang teori evolusi. Nama artefak tersebut adalah klerksdorp spheres dan Moqui Marbles. 

Beberapa dekade yang lalu, para penambang di Afrika Selatan menemukan sekumpulan bola kecil yang misterius. Jumlah bola yang ditemukan mencapai ratusan dan terdiri dari dua tipe, pertama, bola padat dengan bintik-bintik putih pada permukaannya dan yang kedua adalah bola yang berongga.



Ukurannya berkisar antara 0,5 cm hingga 10 cm dan warnanya bervariasi, mulai dari coklat gelap, coklat kemerahan, merah hingga merah redup. Ketika bola-bola ini dibelah, maka di dalamnya ditemukan struktur radial yang sempurna dengan alur-alur paralel.

Bola-bola inilah yang kemudian disebut Klerksdorp Spheres. Pertama kali ketika kalian mencoba menyebut namanya, mungkin lidah kalian akan sedikit keseleo. Nama Klerksdorp yang susah diucapkan ini diambil dari lokasi tempat artefak tersebut ditemukan, yaitu wilayah Klerksdorp, Afrika Selatan.

Analisis petrographic dan X Ray atas bola-bola ini menunjukkan kalau objek ini terbentuk dari hematite (Fe2O3) atau wollastonite (CaSiO3) yang bercampur dengan sedikit hematite dan goethite (FeOOH).

Karena bentuknya yang sempurna, maka artefak ini diduga dibuat oleh tangan-tangan terampil manusia. Namun disinilah muncul kontroversinya.

Artefak-artefak tersebut ditemukan pada bebatuan mineral pyrophyllite (satu lagi kata yang membuat lidah keseleo) yang diperkirakan berasal dari masa precambrian yang terbentuk pada 2,8 milyar tahun yang lalu. Pada masa itu, menurut sains yang diajarkan di sekolah-sekolah kita, manusia masih berbentuk sel tunggal.

Homo sapiens, yang dianggap para ilmuwan evolusionist sebagai nenek moyang mereka baru berjalan di bumi ini 160.000 tahun yang lalu.

Jadi, sama seperti Kingoodie dan London Hammer, bagaimana benda-benda buatan manusia bisa ditemukan di dalam struktur bebatuan mineral yang berumur 2,8 milyar tahun yang lalu ?

Selain Klerksdorp Spheres, artefak serupa juga pernah ditemukan di pemukiman indian Navajo di Utah, Amerika serikat.

Bola-bola Utah ini disebut Moqui Marbles dan memiliki ukuran mulai dari 1/25 inchi hingga 8 inchi. Menurut para ilmuwan, formasi geologi Utah ini terbentuk sekitar 25 juta tahun yang lalu. Kasus yang sama dengan Klerksdorp Spheres.

Ini Moqui Marbles



Dua artefak ini termasuk artefak yang kontroversial, atau paling tidak pernah menjadi artefak yang kontroversial. Bagi para Creationist (tidak semua), bola klerksdorp dan Moqui Marbles menunjukkan adanya kesalahan dalam tabel waktu evolusi yang berarti juga menunjukkan adanya kesalahan mendasar dalam teori evolusi.

Bagi para alienist, bola tersebut dibuat oleh para tamu dari ruang angkasa yang telah mengunjungi bumi milyaran tahun lalu. Menurut saya tentu saja teori ini berlebihan.

Sedangkan bagi para Evolusionist, jawabannya sederhana. Bola-bola ini terbentuk secara alami, bukan buatan manusia.

Menurut Bruce Cairncross dan Paul Heinrich, alur-alur yang terlihat di bola klerksdorp tersebut tercipta secara alami ketika mineral pyrophyllite terbentuk dari abu dan sedimentasi gunung api, 2,8 milyar tahun yang lalu. Ketika sedimentasi itu bertumbuh, lapisan yang bertumpuk membentuk alur tersebut. Proses ini berlaku juga untuk Moqui Marbles.

Karena sifatnya yang misterius, Moqui Marbles bahkan digunakan oleh para penganut new age sebagai pengganti bola kristal yang disebut memiliki kekuatan penyembuh. Sedangkan sebagian Klerksdorp spheres berakhir di museum-museum geologis.

Jadi, jika anda yang membaca ini menginginkan jawaban yang pasti atas misteri ini, maka kalian tidak akan menemukannya. Namun, saya bisa mengatakan bahwa bagi sebagian besar ilmuwan, kasus kedua artefak ini telah selesai. Jawaban resminya adalah sesuai dengan yang diberikan oleh para evolusionist.

Jika kita mengesampingkan emosi kita, maka saya rasa kita akan menemukan argumen para evolusionist masuk akal juga. Alam memang punya ketrampilan untuk menciptakan objek-objek yang indah.

Contohnya di planet Mars-pun pernah ditemukan bebatuan seperti ini.

Ini fotonya.


Memang mirip dengan klerksdorp spheres dan Moqui Marbles. Jika ditanya, siapakah yang menciptakan bola batu di Mars tersebut, maka para pembaca yang creationist pasti lebih memilih menjawab alam dibandingkan alien kan ?

Jadi saya rasa jika para creationist ingin merajam teori evolusi, maka sepertinya mereka harus menggunakan batu yang lain.

(wikipedia, sciencedaily.com, spaceimages.com)

Share on Facebook
Bookmark and Share

Perhatian ! Boleh Copy paste, tapi kalau anda tidak keberatan mohon cantumkan sumber dengan linkback ke blog ini.

51 comments:

  1. PERTAMAX GAAAAN!!

    emang aneh juga kayaknya taun segitu udah ada

    ReplyDelete
  2. Pertamaxxx??
    Wah kali evolusionist yang unggul... Padahal saya tidak begitu percaya dengan teori evolusi..

    ReplyDelete
  3. Namun masih ada yang harus dijelaskan oleh teori evolusi, kenapa sekarang ini tidak ditemukan makhluk yang berevolusi ??? setidaknya adanya perubahan genetik sedikit demi sedikit untuk yang menuju yang lebih baik lagi, atau makhluk yang sekarang ada sudah berhenti berevolusi ????

    ReplyDelete
  4. Pertamaxx:halah cuma alamiah ituw

    ReplyDelete
  5. nice info gan, btw pertamax kah :D

    ReplyDelete
  6. evolusi menyesatkan .
    suatu saat pasti akan runtuh

    ReplyDelete
  7. someone made it...somehow...bisa jadi,karena menurut Ilmuwan dan fisikawan Dr Thomas G. Barnes bumi hanya berusia ribuan tahun saja karena tingkat peluruhan medan magnet bumi....

    ReplyDelete
  8. haha.. semuanya pada borong pertamax..
    kalo saya premium aja deh :D

    ReplyDelete
  9. Tiada yg tak mungkin di alam ini. Hanya ALLAH lah yg Maha Tahu.

    ReplyDelete
  10. Mungkin saja milyaran tahun yg lalu sudah ada kehidupan manusia dimuka bumi, entah dengan peradaban yg lebih maju atau kurang maju dibanding kita, dan batu-batu tersebut memang dibuat oleh manusia pada peradaban masa lalu, kemudian peradaban itu musnah (kiamat). Kemudian muncullah peradaban baru, dan akhirnya batu tersebut ditemukan oleh peradaban yg baru itu (peradaban masa kini). Yah itu sih cuma teoriku aja. Ada kemungkinan seperti itu gak bung enigma?

    ReplyDelete
  11. pertamax, premium, sudah.....

    wah, gw solar aja dah...

    ReplyDelete
  12. apa sih pada pertamax"
    jualan bensin ya ?

    btw , saya percaya itu alami buatan alam :)

    ReplyDelete
  13. saya pikir bila benda2 yang tidak jelas kegunaannya, seperti klerksdorp spheres dan Moqui Marbles, Adalah benda yang terbentuk secara alami. Benda seperti tengkorak kristal, bangunan, atau jejak kaki yang memiliki kegunaan adalah benda2 yang sepatutnya si teliti karena teknologinya tidak jelas dan terlalu maju Zamannya ketika itu!!! Jadi tidak mungkin alam yang menciptakannya!!!

    ReplyDelete
  14. tq 4 posted ... i am a fans of yours too ... nice job! gb!

    ReplyDelete
  15. kok ga ada gambar yg setelah dibelah mas? kan penasaran pengen liat struktur radial dan alur2 paralelny.
    krn tiap hr buka blog ini ak jd sering mandangin langit , siapa tau menemukan 'sesuatu', ky pagi ini saya nemuin garis putih panjang banget di langit, waktu Idul Adha jg ada awan berbentuk garis panjang di langit (awan normalkah? ak yg terlalu berlebihan y? :P )

    ReplyDelete
  16. Bukannya teori evolusi memang sudah mati tanpa perlu dirajam mas? Saya kira 1 buku saja, Keruntuhan Teori Evolusi (harunyahya), sudah cukup utk mruntuhkan pondasi teori evolusi itu sendiri, bahwa mustahil asam amino bisa terbentuk dgn sndirinya tanpa proses biologis.
    Maaf sblmnya kalau trnyta salah, saya msh blajar :-)

    ReplyDelete
  17. Yakin tuh sphere tidak ada gunax ? Apa ga sbaikx kata "tidak" kita ganti dengan "belum" ?

    ReplyDelete
  18. TEORI EVOLUSI SUDAH MATI[titik]

    No Atheism
    No Darwinism

    ReplyDelete
  19. saya sependapat dengan saudara Cozy yang menyatakan mungkin jutaan tahun lalu ada peradaban yang musnah dan diganti dengan peradaban baru manusia yaitu kita...tetapi sayang sekali tidak ada bukti kuat yang mendukung tentang hal itu...atau mungkin Tuhan membuatnya seperti itu agar kita bisa belajar dari kesalahan umat terdahulu...

    ReplyDelete
  20. mmmm......boleh juga buat maen kelereng......thanks yang kemaren ya bang.....

    ReplyDelete
  21. wah-wah sip....ini yang aq suka dari enigma...tp teori evolusi kan udah bener-bener runtuh bang?makasih ya supportnya.....

    ReplyDelete
  22. Sebenarnya, di tulisan atas, Saya tidak pernah mengatakan teori evolusi benar. Yang saya katakan adalah dalam hal "klerksdorp dan Moqui", Saya setuju dengan argumen para evolusionist bahwa kedua artefak ini adalah buatan alam.

    ReplyDelete
  23. stuju sm anonimus. slma blom ktawan ada bau2 teknologinya, mnrt saya itu alami. btw itu sjnis batuan ap gmn? maap ini kurang ngrti baca kandungan2 d dlmnya,njlimet. soale ad yg bntuknya mirip knari, mngkin fosil knari. hahah

    ReplyDelete
  24. itu pasti buatan alien

    ReplyDelete
  25. Kren postingannya, benda buatan alam ternyata bisa seindah ini ya ....
    bang E
    gambar terahir yang batuan planet mars ko di komputer saya g muncul ya?

    ReplyDelete
  26. om fotonya yang bagian terakhir blank

    ReplyDelete
  27. From MR.want to know

    saya pernah baca entah dimana,,,katanya manusia itu diciptakan 2 kali...pertama kali diciptakan, manusia tersebut juga tinggal di bumi sama seperti kita sekarang ini,,,lalu terjadilah pemusnahan umat manusia(saya tidak tahu sebabnya,mungkin karena pergantian fase bumi,misalnya tiap 200 juta tahun sekali bumi akan bertabrakan dengan meteor atu bumi akan terkena radiasi sinar matahari yang tinggi tiap 20 juta tahun sekali,ato ada sebab lainnya...??)dan lalu tuhan kembali menciptakan kehidupan kedua bagi manusia,,apakah tuhan akan memusnahkannya lagi???yang pasti dunia ini pasti akan hancur,,tidak ada yang abadi,,,

    ReplyDelete
  28. nice post
    Dikit komen nih. Semua dah tau manusia pertama di bumi tuh adam dan hawa. N peradaban mmg b'ganti2, ya iyalah contonya kisah nabi nuh tuh. Semua musnah kecuali yg ada dlm bahtera beliau. Kadang qta mmg 'terlalu' mengandalkan akal n logika tp mengesampingkan bahwa itu sdh aturan dr Allah.

    Request ni bang. Ane pernah liat duluuu di tipi bahwa dtemukan bebatuan yg 'katanya' bahtera nuh. Kali si abang nemu n mau post. Tq

    ReplyDelete
  29. Saya ingin mengomentari rekan-rekan diatas.
    1. Semua makhluk dari dahulu sampai sekarang masih berevolusi. Bila anda berkata bahwa "mengapa sekarang tidak ada makhluk yang berevolusi" anda salah besar. Coba lihat Neanderthal, Pithecanthropus Erectus, dsb. Coba bandingkan bentuk buaya 5000 tahun yang lalu dan sekarang. Bahkan ehm... anjing golden anda di rumah juga hasil evolusi loh. Coba baca-baca lagi sejarah tentang anjing :)
    2. Saya rasa apa yang disampaikan Harun Yahya tidak tepat. Saya sudah membaca bukunya, well, kesan saya: oportunistik. Teorinya comot sana-sini, lalu hantam begitu saja. Logisnya begini deh, klo teori Harun Yahya itu mumpuni, pasti sudah merajalela di jurnal science dan National Geographic :p
    3. Ada yang berkata bahwa batu-batu tersebut demikian halusnya (begitu spheris) sehingga tidak mungkin buatan alam. Klo gitu, kristal salju siapa yang buat? Manusia?

    ReplyDelete
  30. Ehmmmm.................
    kalau manusia pertama tuch adam dan hawa.... buku dinosaurus di Gramedia bakalan kagak laku tuch...
    Dan.. pelajaran sejarah kite kelas 1 SMA tentang manusia prasejarah homo2an harus dikaji ulang...
    xixixixixi.............

    ReplyDelete
  31. Waw seru sekali!
    Setuju! Bukti2 yang ada memperlihatkan bahwa teori darwin lebih unggul dibandingkan teori kreasionis!
    Banyak usaha yang dilakukan kaum kreasionis untuk mengimbangi penemuan kaum evolusionis, bahkan di Amerika sana ada museum yang didirikan oleh kreasionis. Diorama-diorama pada museum tersebut dibuat berdasarkan kitab kejadian, dan pada salah satu diorama, mereka nekat menaruh patung adam dan hawa diantara patung dinosaurus!

    Menurutku itu pembodohan. Mereka lupa bahwa pada buku biologi kita hanya ada teori evolusi. Teori adam dan hawa hanya ada pada pelajaran agama (non-sains). Seluruh bukti arkeologi yang ada saat ini membuktikan bahwa evolusilah yang benar. Coba buka-buka jurnal sains luar negeri, kedokteran genetika luar negeri atau yang paling mudah... langganan national geographic laaa.... kkekekeekkek...

    ReplyDelete
  32. oh ya, di papua batuan2 aneh seperti itu sangat banyak, contohnya di Wamena dan Ilaga, warnanya hitam pekat, bentuknya hampir bulat sempurna, kadang ada ada lobang yang tembus seperti di bor, atau lobang berulir, beberapa orang mengatakan itu fosil, tapi yang paling membingungkan adalah batu2an dari salah satu anak sungai Digoel, di daerah Bayanggop, warnanya hitam pekat kalau dibelah bagian dalamnya terdapat batu juga yang berbentuk bujur sangkar ukurannya nyaris 1 x 1 cm, anehnya hanya penduduk asli di situ saja yang bisa mengetahui mana batu bulat yang ada "bujursangkarnya"...????

    ReplyDelete
  33. Kalau menurut saya..mungkin ga yach kalau temuan-temuan itu dari manusia dimasa datang yang datang ke masa lalu dimana time trevel di tahun yang akan datang bisa menjelajah waktu di tahun apa saja dan benda tersebut merupakan benda-benda milik mereka yang terjatuh atau sengaja di tinggal oleh mereka dimasa lalu dan di temukan oleh peneliti di tahun sekarang. Thats just my opinion... :P

    ReplyDelete
  34. eh ngomong2 ngapain jauh-jauh ke afsel atau yang lainnya, sekitar tahun 2003an di sangiran, ngawi saya pernah ditawarin penjual souvenir di sana (waktu itu harganya 30rb-an), yang katanya nyang jual itu sih "fosil buah"???, bentuknya bulat hampir sempurna, warna abu-abu gelap kira-kira sebesar buah naga, ketika dibelah berisi rongga bulat hampir sempurna dengan lapisan silikaan putih kekuningan - translucent - berlapis yang melapisi kulit bagian dalam dengan kristal-kristal (hexagonal??) radial pada rongga bagian tengahnya, setahu saya mineral ini adalah cairan silikaan yang mengendap pada rongga batuan beku (saya lupa nama mineralnya antara kalsedon, agate atau yang lainnya).
    menurut saya perilaku alam dapat menuntun kita hingga ke bagian keteraturan luar biasa yang paling kecil/detil dari sesuatu yang semula kita anggap alamiah adalah ketidakteraturan, semua tergantung pada pemahaman holistik kita.
    di afsel yang merupakan kraton, keteraturan didapatkan melalui perjalanan waktu yang sangat panjang (ingat disana sekeping karbon juga dapat diubahnya menjadi sekeping kristal)

    ReplyDelete
  35. minggu kemarin, sewaktu ngliat di NHK international, ada juga boulder batugamping aneh yang berbentuk cubic sebesar ujung jempol, hal yang susah sekali ditemui tandingannya di tempat lain.
    tetap alamiah kaaannn???

    ReplyDelete
  36. Bang Enigma, kenapa kok Moqui marbles kelihatan kayak kacang kenari yang membatu ??

    ReplyDelete
  37. Bayu said... 39

    Bang Enigma, kenapa kok Moqui marbles kelihatan kayak kacang kenari yang membatu ??


    ^
    ^
    Jangan jangan ini kayak kacang yang di buru2 sama tupai di Ice Age ^^

    *kidding

    (aku setuju teori para evolusionist, sekalipun dalam hati ingin percaya kalu itu buatan Alien :P )

    -melao

    ReplyDelete
  38. stuju ini alami. aku jg punya 1 d rumah, bener2 bulet kaya bola

    ReplyDelete
  39. teori evolusi itu emang buat orang kaf*r n athe*s koq....
    mana ada kehidupan yg begitu sempurnanya ini terjadi secara kebetulan....???
    buat yg beriman, dah pasti gag percaya dg teori evolusi.

    ReplyDelete
  40. ga da yg namanya teori evolusi,klo da yg blang harun yahya ngaco,lbh ngaco lg teori evolusi,buktinya banyak dtmukan fosil2 yg bentuknya ga prnah brubah,klo mislnya manusia bagian dr evolusi monyet,knp sekrang mash da monyet?hnya orng bdoh yg prcaya manusia sodaraan m monyet!!!!!!

    ReplyDelete
  41. kadang manusia lupa bahwa sebenarnya sains dasarnya adalah dari ilmu agama,dn banyak ilmuwan yg telah mengakui bahwa sains tdk bs lepas dr agama,dn smua yg ada d dunia ini ada yg menciptakan dn tdk berevolusi dg sndrnya dn seenaknya(teori penciptaan).

    ReplyDelete
  42. ane setu7 ma anonymous 42,klo org beriman n percaya ma Tuhan pst ga prcaya m teori evolusi.

    ReplyDelete
  43. wah wah... komen2nya mengerikan. saya melihat ada 2 kubu besar terpecah. antara teori evolusi dan teori penciptaan.

    ingat dalam beberapa kitab suci, bahwa beberapa golongan tidak mengakui mukjizat2 para nabi dan menggolongkannya ke dalam sihir. itu lah yang menyebabkan golongan2 tersebut dibinasakan oleh sang khalik.

    saya menyukai blog ini, namun kadang2 penulis, bang enigma, banyak menggiring pembacanya ke arah teori logis, pendapat yang dirasa masuk akallah yang dikedepankan. contohnya atikel di atas, saya sependapat bila marble mungkin, adalah buatan alam, dan dberikan bukti ttg bebatuan di mars. namun untuk sepheres, apakah benar alam yg membuatnya? tolong dilihat alur garis paralel 3 biji yg sempurna. dan lihat bahwa fakta batu tersebut berlubang. lubang tersebut dapat tercipta oleh alam dengan 2 elemen alam, air atau angin. air harus jatuh tepat di tengah batu tersebut, dengan cara diberdirikan dan dengan waktu ribuan tahun! angin? harus angin yg sesuai dengan diameter batu tersebut juga untuk menciptakan kesan lubang itu, namun angin di alam ini seperti apakah hingga mampu membuat lubang itu, dan mengapa saya tidak menemukan batu berlubang rapih seperti itu di halaman saya?

    kadang ada jawaban atas suatu pertanyan, kadang juga tidak karena akal kita yg terbatas. dunia ini diselimuti jutaan misteri, dan bila tidak mendapatkan jawaban logis, tolong jangan dipaksaan bahwa jawaban logis telah didapatkan ( karena alam misalnya, padahal mustahil alam dapat mengatur demikian ). itu hanya akan mengurangi iman kita kepada yg diatas.

    semoga dpt menjadi bahan koreksi para pembaca setia enigma. dan bila bang enig keberatan dgn tulisan sya, tidak apa2 tidak di postingkan. semoga bermanfaat.

    ReplyDelete
  44. Sangat betul pendapat dicky, ingat otak manusia sangat terbatas. Tidak semua hal bisa dijelaskan secara logika / ilmiah. Paling gampang pertanyaan masalah roh / nyawa. bisakah dijelaskan secara ilmiah bang ? atau dijelaskan menggunakan teori evolusi ?

    ReplyDelete
  45. sudah2... bukan teori evolusi kok yg menang...

    gw rasa teori evolusi tetap tidak bisa diterima, hanya saja mungkin para creationist terlalu ingin menjatuhkan teori evolusi sehingga tidak melihat kemungkinan bahwa batu tsb bisa terbentuk secara alami sehingga alasan yang digunakan oleh ovolusionist (yg digunakan untuk memperkuat teorinya) yang terlihat lebih mungkin (walaupun belum tentu juga loh). toh alasan yang digunakan para evolusionist sebenarnya bisa digunakan secara general

    ReplyDelete
  46. Soal teori Evolusi ane gak peduli, yang jelas manusia bukan berasal dari kera seperti dalam teori Evolusi,

    Dengan ditemukannya Fosil-fosil manusia purba yg mirip dengan kera (yg "mereka" anggap sbg cikal bakal manusia), menurutku mereka(manusia purba) memang ada karena terbukti dengan adanya fosil yg ditemukan, tapi bukan berarti mereka adalah manusia, menurutku mereka hanyalah makhluk hidup biasa seperti hewan. Karena bentuknya yang mirip dengan manusia, maka seseorang menghubung-hubungkan bahwa nenek moyang manusia adalah kera/hewan.
    Lalu jika teori evolusi tentang manusia itu benar, maka bagaimanakah cara merubah bentuk tubuh, misalnya bulu-bulu yang sangat banyak lalu hanya menjadi sedikit, bagaiman cara menghilangkan bulu itu dan apa tujuannya, untuk survive kah? Survive dari apa?,dari panas? lalu kalau musim dingin apakah bulu-bulu itu akan ditumbuhkan lagi agar bisa survive.
    Manusia memang berevolusi tapi bukan dalam bentuk tubuh/fisik, tapi yang berevolusi itu pemikiran.

    Tapi itu semua kembali kepada pendapat masing2 yg percaya silahkan yg tidak juga silahkan, pedapat manusia memang berbeda-beda, tapi dengan perbedaan itu jangan ampai terpecah belah,...

    ReplyDelete
  47. Comment tambahan dari comment saya yang sebelumnya:
    Klo soal batu klerksdorp spheres, moqui marbles dll. Saya setuju sama para evolusionist, batu-batu itu terbentuk secara kebetulan, kreasi alam memang menakjubkan.

    ReplyDelete
  48. semua pnya benteng iman/kpercayaan/teori, jd g perlu paranoid.
    Smua orang berhak beropini asal gak menyinggung orang lain.
    Keep posting gann!

    ReplyDelete