Rekaman CCTV di Cina yang menunjukkan seorang super hero berkecepatan tinggi menyelamatkan seorang pengendara sepeda ini sudah muncul sejak September 2012 dan saya tahu banyak dari kalian sudah mengetahui penjelasannya.
Pada saat pengendara sepeda tersebut hampir tertabrak, seseorang dengan gerakan secepat kilat (Flash level) dari arah kanan video datang menyelamatkannya. Rekaman ini "Too good to be true". Dan tentu saja, rekaman ini adalah rekaman rekayasa.
Satu hal yang harus diingat adalah, walaupun sebuah rekaman terlihat seperti diambil oleh sebuah kamera CCTV, tidak berarti rekaman tersebut bukan rekayasa.
Tidak perlu analisis mendalam untuk mengetahui jawabannya. Video ini sesungguhnya hanyalah sebuah viral marketing yang dibuat sebuah perusahaan bernama Perfect World untuk mempromosikan game Zhu Xian II (Di Amerika game ini dikenal dengan nama Jade Dinasty). Tokoh yang muncul dalam video CCTV itu direpresentasikan oleh Dragon Totem Girl.
Dalam website tersebut kita bisa menemukan Dragon Totem Girl dan rekaman CCTV tersebut. That's it. Paling tidak para pembaca yang belum sempat mampir ke blog yang membahas soal ini bisa mengatahuinya sekarang.
Saya mengira para pembaca akan cukup puas dengan jawaban yang saya berikan. Namun ternyata masih ada pembaca yang berkata,"Bagaimana jika pembuat game Zhu Xian hanya memanfaatkan rekaman tersebut untuk kepopuleran mereka?"
Dengan kata lain, masih ada pembaca yang percaya kalau rekaman tersebut menunjukkan proses teleportasi asli.
Tentu saja kita tidak akan pernah bisa selesai berdebat jika kita memasukkan teori konspirasi ke dalam rekaman ini dan saya memang tidak berniat untuk mendebatkannya dengan para penganut teori konspirasi. Namun saya memutuskan untuk sedikit menambah bukti bahwa video ini adalah sebuah viral marketing. Jadi saya melacak asal-usul rekaman tersebut dan menemukan bukti sebagai berikut:
Sumber pertama yang menjadi rujukan berita ini adalah website berita Jepang yukawanet.com yang mempostingnya tanggal 15 September 2012. Berikut adalah screenshotnya.
Di videonya jelas terdapat sebuah akun twitter @TheUFOReporter. Jika kita melihat kepada blog misteri lain yang memberitakan video ini, dalam hal ini thetruthbehindthescenes.org, maka akun yang sama akan disebut kembali sebagai sumbernya.
Jadi, kita perlu meneliti akun twitter tersebut. Jika kita masuk ke akun twitter tersebut, kita akan menemukan kalau akun itu pertama kali dibuat pada tanggal 14 September 2012.
Kita bisa melihat kalau twit pertamanya diposting tanggal 14 September 2012. Kalian yang memiliki akun twitter seperti ubersocial juga bisa melihat dengan jelas kapan akun tersebut dibuat. Tanggal 15 September akun itu memposting twit yang berisi link ke video youtube teleportasi tersebut. Dan setelah tanggal itu, rekaman tersebut menjadi viral. Namun sama seperti ciri viral marketing lainnya, video yang diupload tersebut sudah lenyap dari youtube. Bukan hanya itu, bahkan akun youtube TheUFOReporter juga ikut dihapus.
Namun rekaman yang diuploadnya terlanjur didownload oleh banyak orang dan diupload kembali ke youtube.
Jadi, jelas sekali kalau rekaman ini adalah pola viral marketing. Sebuah akun twitter sengaja dibuat pada tanggal 14 September 2012. Lalu mengupload rekaman tersebut ke youtube. Dalam beberapa hari rekaman tersebut diduplikasi oleh banyak orang dan diberitakan oleh media-media, sedangkan akun yang pertama kali menyebarkannya dihapus.
Pola yang sama juga bisa kalian temukan di postingan saya mengenai fosil raksasa Jebal Barez.
Namun, jika ada di antara kalian yang masih percaya kalau rekaman tersebut asli, saya tidak akan memaksa anda.
Perhatian ! Boleh Copy paste, tapi kalau anda tidak keberatan mohon cantumkan sumber dengan linkback ke blog ini.
Gw pertama ya? :(
ReplyDeleteSudah gw duga..wkwkwkwk
ReplyDeleteAbsen Bung E :)
ReplyDeleteZal
PRESENT OETOMOE
ReplyDeletemalam Bang E aku punya usul gimana kalo setiap postingan yang mengulas para readers???
Bang E tinggal kasih tema apa saja misal,
a.segitiga bermuda
b.crop circle
c.atlantis
Ulasan terbaik yang menurut Bang E menarik akan dipostingkan?
Ini sekedar usul bang E hehehe,,,bukan berarti semua ulasan akan diposting tapi cuma pada tema" tertentu saja.
Saya yakin dengan begini blog ini akan menjadi blog terbaik dengan kemasan menarik :-)
liat gambar superhero itu, kok agak2 inget saras 008 yah xp
ReplyDeleteSaya kedua ya? :(
ReplyDeleteapa ane kedua?
ReplyDeletewah video misterius ini, sebelumnya saya sempat ketipu. Pake Adobe After Effects dia, ane yakin.
kalo semua viral marketing selalu dikira kisah nyata repot juga ya -_-
ReplyDeleteternyata..
ReplyDeleteadekku kira itu beneran bang E..
ternyata viral marketing.. hahaha..
Haha ternyata
ReplyDeleteThanks atas informasinya, bro E
ReplyDeleteBangga sekali jadi yang kedua :D
ReplyDeleteKeduax
ReplyDeleteYup, sya trmasuk pembaca yg bru mgetahuinya..hehe
ReplyDeletePertamax bung E, kalo penemuan piramida di segitiga bermuda apa benar bung E
ReplyDeleteGw keduaxxxx :p
ReplyDeleteKlu gw second max . . . kwkwkwkwkkkk
ReplyDeletekeduax
ReplyDeletekalo g salah ini permintaan pembaca kan?
ReplyDeleteyap, emang kyknya videonya terlalu berlebihan karena penampakanya terlalu jelas(jaket nya seperti sumber kekuataan cewek itu)
ngomong2 kenapa setelah comeback enigma selalu update diatas jam 10 malam?????
teori saya, Enigma sekrg (atw minmal selama 2 thn ini)sudah jadi pegawai kantoran (sebelumnya mungkin mahasiswa)
sehingga siang hari dipakai kerja di kantor
padahal sempat mengira itu Namikaze Minato versi dunia nyata,ternyata cuma Viral Marketing!?
ReplyDeletebtw jarang update ttg illuminati lagi bang.
ReplyDeleteini tentang illuminati yg sdh merambah ke asia
http://notmisterjeckyll.wordpress.com/2011/02/11/heavy-rotation-dan-simbolisme-mind-control-programming-di-dalam-musik-akb48
tumben om e posting cepet
ReplyDeleteNice post
ReplyDeleteari
Wkt pertama melihat video ini,saya sangat terpana,karena bila dia benar-benar bisa bergerak secepat itu bearti saya pun harusny bisa!ha.tp setelah dipikir-pikir,ada yang janggal,kenapa tidak ada pemberitaany di tv,berita yang lebih detail tentang kejadian itu.tentunya tidak sulit melacak supir dan calon korban untuk diwawancarai.
ReplyDeleteRupany bener,cuma viral marketing,he.nice bung
lawie said :
ReplyDelete" Bang E-sam, untuk artikel ini kami cukup dapat menduga jawabannya hanya dengan membaca judulnya,
hampir sama dengan artikel ini, bisa bung E-sam cek di youtube dengan judul 'Chinese Man East Man On Subway Bus' apakah ini Viral Marketing juga???"
sebenernya saya juga mau tanya soal video ini ke bung E. tapi setelah cari2 infonya dulu, ternyata memang rekayasa. namun, ulasan bung E lebih detil, yaitu untuk viral marketing.
ReplyDeleteThanks, Bang!
ReplyDeleteRequest saya di posting juga....
#ge-er
pkoknya saya pernah request deh, Thanks ya bang.....
salam bro,,saya juga pernah lihat video ini di acara On The Sp*t kalo ga salah judulnya 7 kejadian misterius ato entah apa itu saya lupa. nah yang saya herankan kok bisa video ini disebut sebagai sebuah kejadian nyata tanpa ada ulasan mengenai keasliannya. Makin hari makin ga jelas aja acara TV di Indonesia ini yang hanya bermodal video downloadan dari youtube.
ReplyDeleteom e coba liat di videonya di jalany sesudah truk yang menabrak montor lewat dan swbelum lewat cari perbedaan nya
ReplyDeleteApa kbar nya gerakan Freemason ya mas? Di negara kita ini tepat nya!
ReplyDelete@Present Oetomo: Saya pernah memposting tulisan kiriman pembaca kok. Ini linknya. http://xfile-enigma.blogspot.com/2009/12/inbox-misteri-garis-garis-nazca.html.
ReplyDeleteSemua pembaca boleh mengirim tulisannya. Kalau memang bagus dan menarik, pasti akan saya posting :)
@deni: benar sekali
@Lawie: itu bukan viral marketing. Namun judul videonya berlebihan. Yang lebih tepatnya bukan "memakan" tapi "menggigit". Perkelahian itu memang nyata dan yang "digigit" tidak luka parah kok.
@Bigot: TV itu butuh rating. On the spot itu kurang jujur sebenarnya. Saya yakin mereka tahu kalau video itu cuma viral marketing,
@firza: Untuk sebuah video yang sudah jelas hoax, kita tidak perlu lagi menganalisanya.
Mas sekitar 15 taon yg lalu wktu saya msih sd.sya pernah liat mkhluk ato apa gtu bentuk nya mrip burung tpi besar melintas di atas kepala sya agak tinggian si tpi sya bisa jelas meliat nya terbang menuju arah sungai. Kejadian nya sekitar menjelang mlam jdi keadaan nya mulai agak gelap. Dan smpe skrang sya gk tau itu mkhluk apaan. Jin? Hantu? Ato mkhluk purba? Dan sperti nya gk ada orang2 yg meliat slain sya wktu itu. Mhon pnjelasan nya mas!
ReplyDeletekeliatan banget bohongnya...
ReplyDeletewah ternyata viral marketing bisa membohongi kita ya..
ReplyDeleteSalam Blogger Gagal
Dilihat dari screenshot di foto kedua,kok bayangan yg dihasilkan orang yg bersepeda motor lebih panjang daripada bayangan orang yg lagi jalan? Coba deh dibandingin secara seksama. Apa iya tuh lampu truk terang sebelah? Wkwkwkwk :D
ReplyDelete~ RAIN ~
Bang... ulas yang ini donkk...!!!
ReplyDeletesaya mau thu... gimana triknya
http://www.youtube.com/watch?feature=player_embedded&v=gs69uilzYHg
Mgkn lebih mantap rasanya kl bang E yg posting rekaman teleportasi ini.....jd nanti ga bakalan ada yg nanyain lagi deh hehehe
ReplyDeleteBahas dong mas tentang simbol2 freemason di sekitar kita! Klo bundaran HI tu gmana mas? Juga tentang pesan rahasia di bungkus rokok Malrboro, itu bnar gk si mas!
ReplyDeleteyaaelahhh...
ReplyDeletesaya kira bener tu.
Viral makreting toh..
uhhh.
Tengkyu Lae E...
Bung E
ReplyDeletebahas dong mahluk aneh dari thailand yg kayak sapi itu ?
pleasee
Jadi puas bung E, thx!!!
ReplyDeleteseperti yang biasa bung enigma n penganut teroi konspirasi lainnya yang percaya ada jawaban lainnya,
ReplyDeletesesuatu yang terjadi pasti ada hubungan sebab akibat. jadi mana yang menjadi sebab dan mana yang jadi akibat, video itu dibuat untuk mempromosikan game tersebut atau game tersebutlah yang memenggunakan video yang sedang rame dibicarakan untuk meningkatkan daya jual gamenya.
ya semacam mendompleng ketenaran seseorang untuk meningkatkan ketenarannya sendiri.
jadi kalo ada seseorang yang mengaku membuat video tersebut dan menjelaskan bagaimana video tersebut dibuat, baru misteri ini terpecahkan.
i don't think this is the real Enigma.
but i proud you want to make enigma blogspot still update.
"kalo ada seseorang yang mengaku membuat video tersebut dan menjelaskan bagaimana video tersebut dibuat, baru misteri ini terpecahkan."
DeleteSetuju
@Anonymous 42: Komentar kamu >> ".....jadi kalo ada seseorang yang mengaku membuat video tersebut dan menjelaskan bagaimana video tersebut dibuat, baru misteri ini terpecahkan."
ReplyDeleteTidak. Jika ada yang mengaku membuat video tersebut, maka kamu tidak akan menganggap misteri ini terpecahkan. Mungkin kamu akan berkomentar di blog enigma seperti ini:
"Menurut saya, orang itu mengaku sebagai pembuat video hanya untuk mendompleng ketenaran video tersebut.."
atau
"Orang tersebut sebenarnya agen iluminati yang direkrut pemerintah untuk menutupi keberadaan manusia super yang merupakan agen pemerintah."
wkwkwk. saya yakin sebenarnya bro anonymous 42 ini utusan iluminati. Iluminati berusaha meyakinkan dunia akan keberadaan superhero ini. Nanti kalo dunia sdh yakin, mrk akan memunculkan superhero yang diciptakan mrk. nanti semua org akan memuja superhero ini dan iluminati akan menguasai dunia. Ngaku saja bro anon 42. anda marah krn bro e merusak rencana iluminati.
ReplyDeleteMakasih infonya bro E, saya tunggu next updatenya ;)
ReplyDeleteSign : Ryuzaki
bang-e req ttg illuminati di artis2 asia (jpop, kpop, indonesia, india, dll)
ReplyDeleteViral marketing di Indonesia juga banyak kog, contoh bbrp bulan sebelum Film Ainun -Habibie dirilis, ikutin deh perjalanan kisah habibie yg tau2 mengunjungi IPTN, napak tilas, trus bikin konpres ttg kehebatan pesawat indonesia, sampe di socmed ada foto habibie nangis2 segala saat napak tilas tersebut, saya kira itu jg bagian dari viral marketing, bukan begitu bung E ? :)
ReplyDelete'Viral Marketing' ,Terlalu...!!!!
ReplyDeleteBung E, tolong dong posting tentang penemuan bangkai ikan aneh di sumatera utara yg kmarin beritanya ada di metro tv..
ReplyDeleteMakasih sebelumnya.
Wah gak nyangka,....padahal game kesukaan saya tuh :v
ReplyDeleteThat's why I don't like conspiracy theory. It ruins your brain. Just look at anonymous 42.
ReplyDeletesatu lagi. Untuk anonymous 42, anggaplah yang nulis ini bukan enigma yang dulu. Menurut kamu apakah enigma yang dulu akan bilang kalau video teleportasi ini benar-benar nyata dan ada superhero berkecepatan flash? LOL. menurut saya kamu bukan penggemar enigma karena kamu tidak paham pola pemikiran enigma. tidak perlu sok jadi detektif sih.
ReplyDeleteWah,..wah,.. 2 hari gak OL, tau-tau udg ada 2 postingan baru.
ReplyDeleteBaca dulu ach,..
yaelah udah jelas-jelas viral marketing pake tanya, jadi kurang berbobot ini blog, lain kali kalau yang tanya orang dungu jangan di tanggapi bang....
ReplyDeleteDisini tidak ada urusan dengan dungu atau pintar. Yang ada adalah "siapa yang tahu duluan atau belakangan." Yang tahu duluan perlu memberitahukan kepada mereka yang belum tahu supaya sama-sama tahu. Orang cerdas seharusnya mengerti soal ini :))
ReplyDeleteSetuju.....bang E emng TOP
ReplyDeleteNice bro... Kayaknya saya familiar nih sama Publisher game satu ini hehe..
ReplyDeleteMasih inget saya? Jaman dulu ketika main riddle quiz.. Tp saya salah terus jwbnya Haha.. Trus saya jg prnh nanya ttg "pendaratan di bulan" lwt facebook, bro E menanggapinya and sempet komen2an hehe.. Seru jaman dulu.. :)
request dong bro..
baru2 ini ditemukan jasad (fosil) humanoid yg mirip Alien berukuran mini (seukuran Jenglot) dan di filmkan dlm film dokumenter SIRIUS (baru release April kmrn) oleh Dr. Steven Greer yg sdh malang melintang didunia perUFOan hehe..
atau bahas ttg peristiwa 911 msh byk perdebatan dlm peristiwa ini smp sekarang..
Salam buat :
Mbah Ware sang pengamat crop circle yg skrg kayaknya sibuk jd aktifis lingkungan :D
Lica Lawliet sang pakar logika dan matematika (klo Kira Lawliet itu siapanya Lica ya? :D)
Hawkson K, Vahn S, dan tentunya bro Enigma.. kalian smua org2 hebat yg menginspirasi saya.. Kangen komen2 kalian di blog ini sperti dulu..
Lanjutkan.. Bro Sam.. :)
saya suka sekali dengan tulisan-tulisan dalam blog ini, sangat menarik dan cerdas.
ReplyDeletebang E baru-baru ini saya membaca artikel tentang buku Urantia yang katanya ditulis bukan oleh manusia, saya penasaran dengan misteri tersebut.
saya mau request untuk bang E mengulas tentang misteri buku urantia tersebut pleasee..
@SkyWatcher: Tentu saja saya masih ingat dengan kamu. Kamu pernah memberikan link video rekaman pendaratan bulan di FB.
ReplyDeleteSaya kira sesuatu yang menakjubkan kamu komen dengan ID skywatcher mengingat itu adalah judul postingan saya sesaat sebelum saya mengapprove komen kamu. Haha. Misterius.
Soal humanoid Acatama tidak banyak yang bisa saya sampaikan. Tapi mungkin sesudah ini akan saya posting :))
Haha.. Kok bisa tepat ya timingnya.. Saya jd merinding lho beneran bro pas bangeet.. ID ini saya pake dr dulu bro jaman riddle yg pertama kali.. Msh ada itu buktinya haha
ReplyDeleteBro E sdh nonton filmnya juga?
Saya benar2 penasaran dgn isi film SIRIUS ini.. Jika memang bukan rekayasa, ini sebuah penemuan yg luar biasa menakjubkan, mengingat reputasi Dr. Greer yg bukan org sembarangan..
Di tunggu postingannya :D
Memang orang2 kayak Bro E,Lica Lawliet(si ahli kode),Bro Hawkson 'K' adalah orang2 kredibel yg bisa jadi inspirator bagi pecinta misteri lainnya.
ReplyDeleteBut who's Kira Lawliet? Well,terkadang 1=2 dan 2=1 memang sering terjadi.
But who knows? :D
eumm.. jadi gitu yah kenyataanya.. heboh banget nih video...sekarang sudah tau kalau itu adalah promo game
ReplyDeletesaya menontonnya di sebuah acara di TV swasta. yang saya heran televisi swasta sangat tidak cerdas dalam menayangkan berita semacam ini. Mereka menayangkan dan mengomentari seolah olah ini beneran.
ReplyDeletedi bahas mengenai LUCID DREAM dong
ReplyDeleteKalo kasusnya begini gimana:
ReplyDeleteRekaman tersebut beredar dan terus pihak marketing game tersebut memanfaatkan video itu mengambil serta dengan menyamakan kemampuan dalam video tersebut dengan tokoh dalam game nya.
Anonymous 66 : Kalo si video itu sendiri udah terbukti hoax,maka kasus apapun yg dikemukakan pasti cuma akan berlabel "case closed" deh kayaknya. ;))
ReplyDeleteklo videonya betulan..nyang ngehandle bukan lagi enigma udah kelas BBC ma Nat geo lah..haha
ReplyDeletetambahan dari saya bung E, dari bekas jejak rem mobilnya yg membekas di aspal juga berbentuk lambang game tersbut, yaitu kepala naga dgan kdua tanduknya, dan game tsbt mempunyai beberapa video serupa untk promosi, di setiap videonya selalu terdapat lamabang tsb.
ReplyDeleteMakin aneh2 aja ni!
ReplyDeleteWell,sebenernya tanpa update pun aku kira this case has been closed,dgn penjelasan yg cukup dari bro E. Tidak perlu mengkaitkan teori konspirasi atau menambahkan kasus2 kemungkinan lainnya untuk sebuah video yg jelas2 HOAX!! Sebagai mistery lovers apakah tidak sebaiknya kita berusaha memecahkan misteri yg bener2 belum terpecahkan? Dan bukan malah meributkan video yg jelas2 hoax?
ReplyDeleteKalo setelah adanya update yg bertujuan memperjelas ini masih ada yg menganggap teleportasi tsb asli,maka sepertinya bro E dan beberapa komentator yg kredibel di blog ini ga tau harus menjelaskan seperti apa lagi.
hahaha emang kurang kerjaan nie viral bikin heboh ajee..Good Job Bung E'
ReplyDeleteLho, anon 42 jadi anon 43 sekarang. Kok nggak muncul ya untuk nanggapin??
ReplyDeletesebenarny itu gw yg ada d videony
ReplyDeletegw adl superhero inter galaxy
bisa smua bahasa termasuk bahasa alien,mahluk bumi,hewan sampe kecoak
tolong rahasiakan
tata bahasa anda memang luar biasa, orang cerdas keliatan dari cara bicaranya :)
ReplyDeleteAkhrirnya Bang Enigma mendengarkan kata hati Saya. Meskipun Saya telah tahu bahwa ini hanya Viral Marketing (karena sebelumnya Bang Enigma telah memberikan alamat websitnya ketika membalas komentar Saya)tapi setelah Bang Enigma menjelaskannya rasa penasaran Saya telah hilang. Thanks ya...
ReplyDeleteDo you remember???
Sudahlah Bung E biarkan saja buat yg masih percaya kalo itu asli.. kl bneran lg apes aja tuh jagoan kena rekam cctv hehehe... Bravo Bung E!
ReplyDeleteMaaf Bang E, kayanya yukawanet.com itu dari Jepang, bukan China deh. :)
ReplyDeleteKamu benar sekali. Sudah saya koreksi. Terima kasih :))
ReplyDeletekun fayakun...
ReplyDeleteAwalna liat ni video dari acara o*th#sp^t
ReplyDeletePertama liat aq, ayah n ibu langsung terkesima... "Kok bisa gitu yak?" Pertanyaan pada waktu itu..
Akhirnya jadi penasaran, trus jadilah keinget sama blog enigma yang punya penjelasan hal2 misteri2 gitu...
Langsung search deeh diblog nya bung E (selama ini aq cuma silent Reader sih) dan pada waktu itu masih belum ada postingan ini...
Selang waktu udah gak kepikiran, pas kmren malam buka blog ini eh ada postingan ttg si teleporter dr china dan ternyataa the truth is viral marketing...
Seperti yang saya duga kalau video ini ternyata "fiktif" hehehe... ;p
Bro enigma tolong ulas video penampakan mermaid di youtube dong, yang videonya diambil dari atas tebing dekat pantai... bener nggak itu ya? kayanya bener :) .
ReplyDeleteMakasih om enigma udah di bahas saya jd mengerti sekarang. Sebelumnya saya yg menanyakan video ini pada postingan anda sebelumnya.. Arigatou
ReplyDeleteWelcoming again...artikel ini yang paling saya tunggu....abis penasaran banget sih
ReplyDeleteIni adlah salah satu blog trbaik yg prnah sya Baca.. Keep going on...
ReplyDeleteGood video, but still has a flaw. The person who did the teleportation thing vanished from the camera the same as we seen in an edited video. Sorry bro bro. Fake.
ReplyDeletemeskipun cikal bakal teleportasi memang sudah mulai ditemukan oleh para ilmuwan, tp utk menteleportasi manusia, itu msh belum terjadi.
ReplyDeleteNice job bro E. Never have doubts in you. Kau benar-benar seharusnya menjadi detektif. Lebih untung. Tapi bukan berarti bro E harus ninggalin blog ini, janganlah nanti ndak seru lagi kalau ndak ada bro E. Kalau gitu ndak usah jadi detektif aja, biar blognya tetap lanjut dan bro E lebih santai hehehe...
ReplyDeletesaat menyelamatkan orang bersepeda itu ada bekas lambang banteng
ReplyDeleteMr. E...
ReplyDeleteHampir 2 tahun ga baca postingan Mr. E. Tapi kekhawatiran dan "kangen" nya aku ke blog ini terobati setelah baca buku nya Mr. E :)
Oya... Aku agak2 kaget pas baca bagian SLI.
Believe it or not.. Aku ngalamin itu bulan januari lalu di koridor terbuka rumah sakit di malam hari.
Yang lewat koridor itu malam itu hanya aku sendiri.
Kurang lebih 5 atau enam lampu padam waktu aku jalan tepat d bawahnya dan kembali normal waktu aku menjauh. Padamnya pun berurutan! Padahal lampu taman yg agak jauh nyalanya oke aja tuh...
Jadi aku percaya kesimpulan bahwa SLI dipengaruhi medan listrik otak dan kondisi mental/emosi kita. Krn saat itu aku lg dalan keadaan mental dan emosi kurang stabil n banyak pikiran krn salahsatu orangtua yg dirawat disana.
Dan... Finally I saw UFO with my own eyes.
Iya. Dirumah sakit yang sama, waktu yg berbeda.
Benda bulat pepat putih keperakan terbang di langit dengan meninggalkan riak seperti air di atas sana. Terbang dengan sangat cepat kearah matahari di jam 4 sore. Baru kali itu aku tau, ternyata udara juga bisa beriak. Seperti kita melihat riakan air speedboat dr bawah permukaan laut. Oya.. Waktu itu aku berdua bapak.
Mr. E percaya pengalamanku?
Oya, aku memutuskan untuk pakai nickname baru krn satu dan lain hal :)
Oya kutunggu janji Mr.E.. Tapi ternyata buku di gramedia yang memberi tahu aku supaya ngecek blog ini lagi :)
ReplyDeleteGa ikut2an skywatcher sih.. Tapi Mr. E pasti tau. :)
I try to hide my track from the other "me". :) ada ide nickname baru? Ahahahaha
Sorry OOT :)
@Anonymous 90: Ada banyak pembaca enigma yang punya alter ego yang beragam. Dan banyak yang menggunakan alter ego yang berbeda-beda tersebut untuk memberikan komentar.
ReplyDeleteOkay... I'll take "anonymous90" as my new nickname. :)
ReplyDeleteYup.. Banyak sekali yang memberi komen. Tapi cuma aku deh kayanya yg mimpiin ketemu Mr. E dalam sebuah acara gathering bareng keluarga besar pecinta blog ini :)
Tapi syukurlah Mr. E, anda baik2 saja dan kembali menulis. :) Khawatir deh :) hehehehe
anonymous90
@anonymous90: Is that you Miss?
ReplyDelete@anonymous90: saya minta maaf karena tidak memberitahu kalau saya mau posting. My fault. I am very-very sorry.
ReplyDelete:) not a big prob. Toh aku juga akhirnya dikasih tau sama bukunya :)
ReplyDeleteBaca komen2 di postingan selanjutnya serem juga... Heheh.
Kayanya harus langganan blog ini lagi di desktop. Glad to "see" you again. :)
anonymous90
tapi apa teleportasi beneran bisa bang?kalo liat sih,ini diedit dengan After Effect :D *mungkin :D
ReplyDeleteSuper HERO-nya Indo kaya gimana ya???
ReplyDeleteBro E, komen2 yg masuk kan di moderasi, so kalo bisa komen2 spt pertamax atau yg semacam itu tidak usah ditampilkan. Selain gak ada gunanya juga sangat mengganggu. Menuh2in lagi. Terimakasih sebelumnya.
ReplyDeleteMet malam brother Enigma, senang sekali atas kemunculannnya kembali. Mengenai reakayasa camera yang satu ini, sebetulnya brother E kagak perlu repot2 cari sumbernya. Ini sih jelas banget rekayasanya my brother! Saya aja cukup 2x mengulang2 cuplikannya, langsung deh ketauan rekayasanya bro! liat aja di pojok kanan "film" ini, masa sih sepersekian detik abis kecelakaan (perhatiin aja timernya! pada 00.03.34) liat gambar apa yang muncul lokasinya tepat di bawah timernya!) kok tiba2 muncul 2 orang di pojok kanan dengan sebuah peti atau apalah namanya (pedagang asongan kali yaa,heheee..)Padahal sebelum accident sama sekali ndak ada tuh orang, turun dr pesawat UFO kali ya??? Beda banget deh sebelum en sesudah accident, tul gak bro! sukses buat brother E (salam, adrian trp)
ReplyDeleteTernyata superhero toh. Ane kira asli, udah ane publis di blog ane lagi.
ReplyDeletegw yakin klo itu yondaime klo bukan ya berarti flash
ReplyDeletemas enigma, coba ulas sanggahan berikut tentang teleportation girl https://www.youtube.com/watch?v=mBr_AXAX4n8
ReplyDeletewah... game favorit ane muncul, Jade Dinasty @_@
ReplyDeletebtw, thx infonya :)
tolong jelasin dong brother enigma tentang video teleportasi china 2 yang kejadiannya di supermarket..
ReplyDeleteSekarang Gw liat Para Ilmuan apalah :v ada Videonya Dia Melakukan Teleportasi , dan itu Di liatkan Secara LANGSUNG , dan Di Coba oleh Orang lain .. Jadi Teleport sih Gw masih percaya ngga percaya hehehe
ReplyDeletegan coba dong sedikit ulas tentang "Jumper", ane masih bingung sama cerita yg katanya. naik pesawat dari tahun berapa gitu samapai tahun berapa, maaf saya sedikit lupa soalnya kisah ini sudah ada lama dan tidak pernah di publikasikan ke halayak luas. katanya orang-orang yg naik di pesawat ini sama seperti orang yg pertama naik pesawat itu. tapi yg membedakan hanya umur mereka sangat tua. dan saya ingat sedikit kenapa pesawat itu hilang begitu saja katanya ada ruang dimana kita bisa berpindah seperti Time Traveler. cuman bedanya di teknologi. yg bikin saya semakin nafsu ingin mencari kisah ini adalah dukungan dari kisah nabi Khiidir AS yg terdapat di Al-Qur'an yg sampai detik ini nabi yg masih hidup. dikisah ini nabi Khidir AS masuk ke ruangan yg gelap, dan samapai ke suatu tempat. Dimana beliau tidak mengetahui dimana iya berada.
ReplyDeleteMaaf gan kalo cerita ane kurang jelas… :)
Sebelumnya makasih tolong di jelasih ya mass... hehehe
ijin repost mas
ReplyDeleteYaaaahhh.....jadi gak ada deh Manusia Supernya.....fyuuuhhh.... ( hahahahahahaha )
ReplyDeleteKlu ngak benar kenapa hari ini diposting di spot7 trans7
ReplyDeleteVideonya ada banyak macamnya yaa
ReplyDeletehttps://youtu.be/1tLKqgWN3CI
haha..akhirnya kebenaran terungkap
ReplyDeleteduh kirain . ane sering banget tuh lihat di on the spot . video teleport ini . cb dong lihat kang enigma teleportasi mobil di georgia . misteri yang layak dikupas itu
ReplyDelete